Diskominfo Kukar

Safari Ramadan, Camat Kota Bangun Darat Sambangi Desa-Desa

Kukar, Natmed.id – Camat Kota Bangun Darat Julkifli menyemarakkan suasana bulan puasa dengan kegiatan Safari Ramadan.

Progam tahunan ini, meliputi sejumlah acara, mulai dari kunjungan ke berbagai desa di wilayah kecamatan tersebut. Tujuannya, mempererat silaturahmi dan meningkatkan semangat ibadah masyarakat selama bulan puasa.

Julkifli menegaskan bahwa safari Ramadan bukan hanya tentang mempererat ukhuwah Islamiyah. Namun, juga sebagai momen untuk mendorong warga tetap produktif dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.

“Kami ingin memastikan bahwa meskipun dalam suasana Ramadan, tugas dan tanggung jawab tetap bisa dijalankan dengan baik. Semangat ibadah harus berjalan seiring dengan produktivitas,” ujar Julkifli, Senin, 3 Maret 2025.

Program safari ini akan dilakukan di beberapa desa dengan agenda utama berbuka puasa bersama, tausiah keagamaan. Selain itu, diskusi antara pemerintah kecamatan dan warga mengenai berbagai permasalahan di daerah.

“Safari Ramadan bukan sekadar agenda keagamaan, tetapi juga menjadi wadah komunikasi langsung antara pemerintah kecamatan dan masyarakat. Kami ingin mendengar langsung aspirasi warga serta memberikan motivasi agar semangat kebersamaan tetap terjaga,” tambahnya.
Julkifli berharap melalui program ini, masyarakat tidak hanya semakin dekat dengan ajaran agama, tetapi juga tetap menjaga semangat bekerja dan beraktivitas seperti biasa.
“Ramadan bukan alasan untuk mengurangi produktivitas. Justru ini adalah kesempatan untuk meningkatkan kualitas diri, baik dalam pekerjaan maupun ibadah,” tegasnya.
Dengan adanya safari Ramadan, pemerintah kecamatan berharap hubungan antara aparat dan masyarakat semakin harmonis.
“Kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi yang mempererat hubungan antarwarga serta menciptakan suasana yang lebih damai dan sejahtera di Kota Bangun Darat,” tutup Julkifli. (Adv)

Related posts

Dishub Kukar Fokus Perbaiki LPJU di Jalur Utama

Aminah

Sangasanga Fokus Perbaikan Jalan dan Sistem Drainase

natmed

Disketapang Kukar Perluas Sasaran Gerakan Pasar Murah

Aminah

Leave a Comment

You cannot copy content of this page