National Media Nusantara
Pemkot Samarinda

Jembatan Achmad Amins Besok Dibuka

Samarinda,Natmed.id– Setelah sempat ditutup sejak beberapa waktu lalu, Kamis besok (10/6/2021) pukul 11.30 Wita akses Jembatan Mahkota II akan kembali dibuka.

Kabar baik ini pastinya akan sangat membahagiakan warga Samarinda, karena sejak penutupan beberapa waktu lalu, masyarakat harus menempuh jarak yang lebih jauh untuk Palaran dan sebaliknya ke Sungai Kapih.

Dampak kendaraan yang harus memutar jauh menyebabkan kemacetan di sejumlah titik.

Pembukaan akses jembatan ini akan sangat membantu masyarakat, meski pelaksanannya tidak semua kendaraan boleh melintas.

Saat memimpin rapat bersama beberapa OPD terkait AH sapaan akrabnya mengatakan dirinya yang akan membuka akses jembatan tersebut dari sisi Sungai Kapih.

“Dalam rapat internal tadi kita membahas hal-hal perkembangan terakhir tentang perjalanan sejak penutupan sementara, hingga pelaksanaan investigasi teknis lalu proses koordinasi dengan Kementerian PUPR,” kata Andi Harun, Rabu (9/6/2021).

Setelah berunding bersama akhirnya melalui rapat tersebut keluarlah hasil yang menyatakan kalau surat dari Kementrian PUPR, Jembatan Mahkota II resmi dibuka. Namun penerapannya masih secara terbatas, dimana hanya kendaraan roda dua dan roda empat pribadi yang diizinkan melintas.

“Mengapa kebijakan tersebut kami buat, besok kami akan berikan keterangan lebih lanjut di lokasi,” tutur AH

Dia juga menegaskan bahwa kondisi jembatan aman, namun masih ada sedikit hal yang akan disampaikan kembali besok.

“Terkait teknisnya juga akan dijelaskan langsung oleh Kepala PUPR Hero Mardanus saat pembukaan akses jembatan tersebut besok,” katanya.

Selain itu, masyarakat juga akan diberi kejutan. Nama jembatan yang sudah akrab dengan sebutan Mahkota II akan berganti nama menjadi Jembatan Achmad Amins.

“Karena beliau adalah mantan Wali Kota Samarinda dan beliau dari sisi sejarahnya pencetus awal. Sehingga sangat menaruh rasa hormat kita kepada beliau, dan menjadikan nama jembatan ini,” beber AH.

Saat AH menceritakan sedikit sejarah masa lalu Samarinda ternyata jembatan yang dibangun dalam waktu kurang lebih 13 tahun itu dimulai di era Achmad Amins.

“Sehingga terwujud jembatan yang dikenal sebagai Mahkota II. Besok akan ditegaskan kembali penamaan jembatan beralih menjadi Jembatan Achmad Amins,” tandasnya.

Related posts

Kader GMNI Diharapkan Ubah Sikap Mental dan Cara Berpikir Melalui KTD

Aminah

Antispasi Lonjakan Covid-19, Andi Harun Siapkan RS IA Moeis

Febiana

147 Pejabat Administrator Pemkot Samarinda Kembali Dilantik

Irawati