National Media Nusantara
Pemkot Samarinda

DPPKB Samarinda Ajak Kolaborasi Lintas Sektor Diperkuat Dalam Penanganan Stunting

Samarinda, Natmed.id — Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kota Samarinda, Kalimantan Timur mengadakan kegiatan evaluasi terhadap program penurunan stunting di Ruang Rapat Mangkupelas, Balai Kota Samarinda, Selasa (5/11/2024).

Acara ini dihadiri oleh sejumlah pemangku kepentingan dari berbagai kecamatan dan kelurahan. Mereka termasuk Kasi Kesra dari kecamatan dan kelurahan strategis seperti Air Hitam, Harapan Baru, hingga Karang Asam Ilir.

Sekretaris DPPKB Kota Samarinda Veronica Hinum menyampaikan pentingnya evaluasi rutin agar program-program penurunan stunting bisa berjalan sesuai sasaran.

“Evaluasi ini bukan sekadar meninjau capaian, namun menjadi dasar bagi kita dalam merumuskan strategi yang lebih efektif,” jelas Veronica.

Ia menegaskan, keberhasilan program ini tidak hanya menjadi tanggung jawab DPPKB, tetapi membutuhkan sinergi dengan masyarakat dan lintas sektor lainnya.

Tidak hanya dari pihak DPPKB, kegiatan evaluasi ini juga menghadirkan Ns. Tri Wahyuni seorang ahli dari Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (UMKT).

Menurutnya, kolaborasi lintas sektor, mulai dari tingkat kota hingga kelurahan merupakan kunci dalam percepatan pengentasan masalah stunting di Samarinda.

“Keterlibatan berbagai pihak, termasuk masyarakat sangat penting dalam program ini. Upaya seperti edukasi gizi, peningkatan akses layanan kesehatan dan pendidikan kesehatan akan lebih efektif bila didukung penuh oleh masyarakat,” tambahnya.

Melalui evaluasi ini, DPPKB dan pihak terkait berharap dapat merumuskan langkah-langkah yang lebih terarah dan mendukung upaya Pemerintah Kota Samarinda.

Terutama, dalam menurunkan angka stunting secara signifikan dengan tujuan agar anak-anak di Samarinda tumbuh sehat dan sejahtera.

Related posts

Parsel Lebaran di Samarinda Wajib Gunakan 50 Persen Produk UMKM Lokal

Irawati

Safari Ramadan Pemkot Samarinda Wadah Aspirasi Para Pengurus Masjid

Irawati

Pengambilalihan Bangunan IPA Bendang II Diteken, Andi Harun Dorong Penyelesaian Krisis Air

Intan