National Media Nusantara
Diskominfo Kaltim

Akmal Malik Dorong Pemuda Tingkatkan SDM

Samarinda,Natmed.id – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Akmal Malik menyatakan keterlibatan pemuda sangat dibutuhkan dalam kemajuan daerah. Terutama, di Benua Etam yang wilayahnya telah ditetapkan sebagai Ibu Kota Nusantara (IKN).

Oleh karena itu, ia berharap agar para pemuda terus meningkatkan sumber daya manusia (SDM)-nya menjadi lebih berkualitas dan kreatif.

“Untuk menyukseskan dan mendukung pemuda yang berkualitas, diperlukan kolaborasi dan sinergi. Sehingga, keberadaan pemuda betul-betul dapat diandalkan di masa akan datang,” ujarnya, , Jumat (22/3/2024).

Hal itu disampaikannya dalam focus group discussion (FGD) dengan tema “Peran Generasi Milenial dalam Peningkatan Kesejahteraan Kalimantan Timur 2024” di Ruang Ruhui Rahayu, Kantor Gubernur Kaltim.

Ia juga menegaskan bahwa kolaborasi adalah kunci keberhasilan dalam setiap program pembangunan. Maka, dalam FGD itu Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim mengundang Staf Khusus (Stafsus) Presiden RI Billy Mambrasar.

Kehadiran Stafsus Presiden RI itu untuk menjadikan Kaltim sebagai percontohan dalam pengembangan manajemen talenta muda kreatif melalui Yayasan Manajemen Talenta Nasional. Menurutnya, hal ini penting untuk membangun SDM yang berkualitas di daerah tersebut.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kaltim HM Agus Hari Kesuma menjelaskan bahwa FGD ini bertujuan membimbing para pemuda Kaltim.

Hal ini sesuai dengan minat dan bakat, seperti dalam bidang kewirausahaan, pendidikan, kesehatan, dan pariwisata. “Kami harapkan pemuda menjadi SDM kreatif dan inovatif, sehingga jauh dari perundungan, bully, hingga penyalahgunaan narkoba,” ungkapnya.

Narasumber FGD ini antara lain Asdep Pemberdayaan Pemuda Kempora RI Tri Winarno dan Ketua Gekraf Pusat Dr. Habiburokhman.

Turut hadir dalam diskusi ini adalah Kepala Dinas Pangan Tanaman Pangan dan Hortikultura Kaltim Siti Farisyah Yana serta Kepala Dinas Pariwisata Kaltim Ririn Sari Dwi.

Dengan semangat kolaborasi antara pemerintah daerah, pemerintah pusat, dan para pemangku kepentingan, diharapkan pemuda Kaltim dapat menjadi agen perubahan. Lantas, membawa kemajuan bagi daerahnya serta memberikan kontribusi positif dalam pembangunan bangsa dan negara.

Related posts

Gubernur Isran Ambil Alih, Ganti Rugi Lahan Ring Road II Akhirnya Terbayar

Nediawati

Pemprov Kaltim Lakukan Pendataan Ulang Aset

Intan

Hadi Pesan Kepada Warga NU Untuk Tetap Jaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa

Muhammad