National Media Nusantara
DPRD Bontang

Wakil Wali Kota Bontang Tak Hadir, Rapat Paripurna Diskors

Bontang,Natmed.id- Rapat Paripurna dalam rangka pemandangan umum fraksi- fraksi DPRD terkait Raperda Kota Bontang tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun 2021-2026 yang seharusnya diadakan pada Senin, (20/9/2021) pukul 10.00 Wita terpaksa diskors.

Ketua DPRD Bontang Andi Faizal Sofyan Hasdam mengatakan hal yang melatarbelakangi rapat diskors karena ketidakhadiran Wali Kota maupun Wali Wali Kota Bontang.

“Wali kota tidak hadir pada saat ini karena memang sedang ada kegiatan pelatihan kepala daerah secara virtual sampai jam 14.00 siang nanti,” ucap Andi Faizal dalam rapat di Gedung Sekretariat DPRD Kota Bontang, Senin (20/9/2021).

Sementara itu, Wakil Wali Kota Bontang, Najirah diketahui sedang menghadiri kegiatan vaksinasi.

“Kita putuskan sementara kita skors selama 30 menit. Sampai nanti ada perwakilan dari Pemkot,” terang Faiz.

Sementara itu, Anggota Komisi II DPRD Bontang Nursalam mengatakan, kehadiran di paripurna itu tidak bisa diwakilkan kepada Sekretaris Daerah (Sekda) ataupun Asisten. Jika memang wali kota dan wakil wali kota tidak hadir, maka harus dijadwalkan ulang.

“Tidak bisa diwakilkan kepada Sekda, maka harus dijadwalkan ulang,” terangnya.

Hingga berita ini terbit, rapat paripurna masih menunggu kehadiran Wali Kota maupun Wakil Wali Kota Bontang.

Related posts

Agus Haris Siap Kawal Tol Bontang-Samarinda

Aditya Lesmana

Komisi III Apresiasi Kinerja Dishub Bontang

natmed

Guru Non Kategori Minta Diangkat Jadi PNS

natmed