Artikel ini telah dilihat : 354 kali.
DPRD Bontang

Tindaklanjuti Keluhan Warga, Komisi III DPRD Bontang akan Gelar RDP

Reporter: Emmi – Editor: Redaksi

Bontang, Natmed.id – Menindaklanjuti keluhan masyarakat terkait seringnya terjadi banjir menyusul pembangunan Pasar Modern Citra Mas Lok Tuan, Komisi III DPRD Bontang melakukan inspeksi mendadak (sidak).

Ketua Komisi III DPRD Kota Bontang Amir Tosina saat disambangi pada Senin (10/8/2020) mengingatkan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) dan Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (Perkim) harus memberikan perhatian untuk drainase Pasar Citra Mas Lok Tuan sebelum digunakan.

“Ini harus digarap benar-benar dalam waktu dekat ini, karena sayang pasar ini. APBD kita cukup banyak masuk situ, jangan sampai mubazir. Ini harus kita perhatikan bagaimana pun,” ucapnya kepada media ini.

Kata dia, setelah sidak dilakukan dan menindaklanjuti laporan warga, berikutnya akan gelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama pihak-pihak terkait yakni PT KNE, Dinas PUPR, Dinas Perkim dan Kelurahan Lok Tuan.

“Akan kami jadwalkan RDP untuk laporan masyarakat, pihak-pihak terkait wajib terlibat,” ungkapnya.

Sementata itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kota Bontang, Tavip Nugroho mengatakan terkait pembangunan pemerintah, pasar ini dari Desperindakop. Namun pihaknya juga tetap akan terlibat. Nantinya pihaknya akan melakukan kordinasi dengan beberapa pihak terkait.

“Efek dari pembangunan pasar sudah kami tangkap. Namun, kita perlu perbaikan aliran. yakni akar dari aliran air ini yang masuk ke folder milik PT KIE, PT KNE, dan PKT. Selanjutnya akan kami lakukan koordinasi,” jelasnya.

Ia menambahkan terkait sungai kecil yang terbentuk secara alami wajib dilebarkan dan jembatan yang terhubung akan ditinggikan.

“Agar pada saat pelebaran, air tidak menggenang sehingga air dapat mengalir dengan baik ke penampungan air,” tuturnya.

Related posts

Kendala Administrasi, BW Harap Pemkab Kutim Mengalah

Aditya Lesmana

Raperda Keolahragaan Jamin Kesejahteraan Atlet

Aditya Lesmana

Wajib Belajar 12 Tahun Sulit Dicapai Bagi Anak-Anak di Pesisir Bontang

Alfi

Leave a Comment