National Media Nusantara
Bontang

Tiga Rumah Warga Nyaris Tertimpa Tembok Pembatas BCM

Bontang,Natmed.id – Tembok pembatas proyek Bontang City Mall (BCM)  nyaris ambruk. Akibatnya sisi bagian tembok sebelah kanan harus disangga menggunakan tali guna menahan agar tidak roboh.

Pantauan di lapangan, tembok pembatas yang nyaris roboh diperkirakan sepanjang kurang lebih enam meter. Tidak hanya itu, kemungkinan besar kalau tembok roboh akan mengenai tiga rumah warga yang bermukim di Jalan Jenderal Sudirman Gang Selat Makassar RT 26.

Salah seorang warga, Appa menuturkan peristiwa diperkirakan terjadi sekitar pukul 15.30 Wita, akan tetapi tidak ada suara dentuman keras yang berasal dari tembok pembatas itu.

Sementara itu, Lurah Tanjung Laut, Adizah membenarkan tembok pembatas BCM ada yang miring. Pihaknya juga mengaku untuk mencegah tembok ambruk, terpaksa harus ditopang dengan tali sementara waktu.

Lanjutnya, dari hasil rapat bersama dengan masyarakat yang terdampak dari kejadian itu menghasilkan keputusan pihak BCM akan bertanggung jawab penuh terhadap kerugian yang dialami oleh masyarakat terkhusus tiga rumah masyarakat yang terdampak.

“Alhamdulillah, respon dari pihak perusahaan sangat baik. Mereka akan bertanggung jawab atas kejadian ini,” jelasnya, Kamis (22/7/2021).

Adizah juga mengatakan, tidak ada korban pada dari kejadian tersebut, akan tetapi pihak BCM akan memberikan fasilitas tempat tinggal sementara kepada masyarakat yang terdampak.

“Ini kan bahaya, jadi sementara waktu pihak BCM akan memberikan rumah sementara kepada masyarakat tiga keluarga ini. Secepatnya akan kita selesaikan,” ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama, Kontraktor PT Brantas Abipraya, Gian Fahmi mengatakan, pihaknya akan bertanggung jawab atas kejadian tersebut.

“Akan kami berikan fasilitas tempat tinggal sementara waktu sembari memperbaiki pagar yang nyaris ambruk,” jelasnya.

Sejauh ini, pihak kontraktor melakukan perbaikan sebagai langkah antisipasi agar tembok tidak menimpa rumah warga.

Related posts

Nikmatnya Gammi Bawis di Kota Taman

Aditya Lesmana

Siapkan PTM, Ribuan Pelajar Bontang Telah Divaksin

Aditya Lesmana

APBD Perubahan 2020, Pendapatan Bontang Naik Rp173 Miliar

natmed

You cannot copy content of this page