National Media Nusantara
Pemkot Samarinda

Ribuan Penonton Padati Gor Sempaja, Bams Tampil Memukau

Samarinda, Natmed.id – Gebyar UKM dan Samarinda Street Food Festival 2024 yang berlangsung di Lapangan Parkir GOR Kadrie Oening resmi ditutup oleh Wali Kota Samarinda Andi Harun pada Minggu (14/7/2024) malam.

Acara ini berhasil menarik ribuan pengunjung. Terutama dengan penampilan Bams, eks vokalis band Samsons yang membawakan lagu hits “Kenangan Terindah” dan mengajak penonton bernostalgia. Lagu tersebut sempat menjadi hits pada tahun 2006.

Wali Kota Samarinda, Andi Harun

Dalam sambutannya, Andi Harun menekankan pentingnya wirausaha sebagai solusi mengatasi pengangguran di Indonesia. Ia menyoroti bahwa orientasi kerja yang lebih memilih menjadi pekerja daripada membuka usaha mandiri menjadi salah satu penyebab sulitnya mendapatkan pekerjaan.

“Semakin tinggi tingkat pendidikan, semakin bergantung pada kesempatan kerja yang ada di masyarakat. Oleh karena itu, solusinya adalah mampu dan mau membuka usaha mandiri atau berwirausaha,” ujarnya.

Andi Harun juga menekankan peran penting UKM dalam pembangunan ekonomi Kota Samarinda. UKM dianggap sebagai pilar utama yang memberikan kontribusi besar dalam penciptaan lapangan kerja, pendapatan, dan pengembangan ekonomi daerah.

Oleh karena itu, orang nomor satu di Kota Tepian itu menyatakan bahwa Gebyar UKM dan Samarinda Street Food Festival merupakan salah satu upaya Pemerintah Kota Samarinda meningkatkan perekonomian masyarakat.

Para pelaku diwadahi agar dapat memamerkan, memasarkan, dan memperluas jaringan bisnis mereka. Andi Harun juga mendorong agar produk-produk UKM Samarinda semakin dikenal, baik di tingkat lokal maupun nasional.

Tentunya, dengan peningkatan kualitas, kuantitas, dan kontinuitas berdasarkan standar pasar. “Melalui pameran, produk-produk UKM kita akan semakin dikenal dan diminati, tidak hanya secara lokal tetapi juga nasional,“ ujarnya.

“Saya yakin produk-produk UKM kita memiliki daya saing. Sekarang kita perlu meningkatkan kualitas, kuantitas, dan kontinuitas berdasarkan standar pasar,” lanjutnya.

Kepala Dinas Koperasi, UKM, dan Perindustrian (Diskumi) Samarinda Nurrahmani menambahkan bahwa acara yang berlangsung sejak 10-14 Juli ini bertujuan untuk memamerkan, memasarkan, dan memperluas jaringan bisnis para UMKM di Samarinda yang jumlahnya mencapai 17 ribu.

Dengan 84 stan yang dibuka, acara ini menampilkan beragam produk mulai dari jajanan, minuman dari 10 kecamatan, komunitas otomotif, fashion, hingga ekonomi kreatif.

Terdapat juga stan informasi seputar kewirausahaan, termasuk cara mendapatkan sertifikat halal dari Kemenag, SIINas, dan NIB (Nomor Induk Berusaha).

“UMKM ini sangat berkontribusi besar dalam penciptaan lapangan kerja, pendapatan, dan pengembangan ekonomi daerah. Dan kami selalu berkomitmen, mendukung dan mendorong pertumbuhan UMKM melalui berbagai program dan kegiatan,” jelasnya.

Ia berharap, melalui acara yang meriah ini, warga Kota Samarinda semakin tertarik untuk mendukung produk-produk lokal dan meramaikan event yang diselenggarakan.

Related posts

Andi Harun Berniat Calonkan Diri di Pilkada Kaltim 2024

Irawati

Andi Harun Menjamin Keterbukaan Informasi Publik

Nediawati

Andi Harun Doakan Almarhumah Norbaiti Isran Noor

Nediawati