National Media Nusantara
DPRD Kaltim

Pupuk dan Bibit Mahal, Begini Tanggapan Dewan

Samarinda,Natmed.id – Para petani saat ini tidak hanya berjibaku dengan masalah kemarau panjang ataupun hujan lebat yang mengakibatkan gagal panen.

Namun, terdapat banyak keluhan dari para petani terkait mahalnya harga pupuk dan bibit yang ada dipasaran.Ini disebabkan karena mahalnya bahan baku dan produksi serta pengiriman yang terhambat akibat cuaca yang buruk.

Para petani seolah tercekik dari berbagai sisi dalam memproduksi pangan untuk memenuhi kebutuhan dan permintaan pasar.

Untuk itu, Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Seno Aji menyebutkan pihaknya bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim untuk mensejahterakan petani, salah satunya dengan penyaluran pupuk dan bibit bersubsidi.

Seno menjelaskan pihaknya bersama Pemrpov Kaltim secara rutin tiap tahunnnya menganggarkan dana untuk membantu petani memperoleh pupuk dan bibit dengan harga terjangkau.

Langkah ini ditempuh tidak hanya untuk membantu mensejahterakan para petani, namun juga sebagai langkah untuk meningkatkan produksi pangan di Kaltim.

“Dalam hal ini anggaran pemerintah kita sering lakukan itu. Kita intervensi pupuk yang murah dipasaran dan kemudian kita suplai ke kelompok tani,” ungkapnya, Selasa (31/10/2023).

“Bahkan tidak hanya pupuk ya, bibit, alat segala macam kita bantu suplai,” tambahnya.

Harapannya dengan bantuan bibit dan pupuk bersubsidi ini mampu meringankan beban petani dan meningkatkan kesejahteraan petani ke depannya.

Related posts

Sanksi Finansial Diusulkan Masuk Dalam Raperda Sistem Penanggulangan Karhutla

Irawati

Darurat Karhutla, Sarkowi Minta Perusahaan Pertambangan Aktif Terlibat

Aminah

Nidya: Semangat Bagi Personel Polisi Militer dengan Gedung Baru

Febiana