National Media Nusantara
DPRD Kaltim

Nidya Listiyono Kaltim Ajak Warga Bersatu Dalam Perbedaan

Samarinda,Natmed.id – Ketua Komisi II DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) Nidya Listiyono menggelar Sosialisasi Wawasan Kebangsaan Pancasila. Sabtu (21/1/2023) di Jalan Wijaya Kusuma Samarinda Ulu.

Nidya mengatakan, wawasan kebangsaan Pancasila merupakan pandangan hidup dan sebagai upaya untuk menciptakan persatuan dan kesatuan di atas perbedaan masyarakat Indonesia.

“Ini yang kita tumbuhkan dengan berbagai macam cara supaya lebih efektif dan kreatif sehingga para peserta tidak merasa bosan dan memang kita terus melakukan perubahan-perubahan atau terobosan baru,” kata Nidya.

Wawasan kebangsaan juga ungkap Politisi Partai Golkar ini dapat mencegah pemikiran-pemikiran yang bertantangan dengan ideologi Pancasila, seperti pemikiran radikalisme, terorisme hingga pandangan tidak baik lainnya yang perlu di berantas.

“Kalau saya lebih masuk ketika diberikan contoh-contoh yang mendasar tadi, cara pandang bagaimana kemudian tidak saling menyalahkan, lalu saling mencoba memahami yang kemudian menjadi risening atau bangkit,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Nidya menjelaskan perbedaan adalah hal yang lumrah namun yang terpenting adalah bagaimana cara pandang kita terhadap perbedaan, akan tetapi intinya adalah Kesatuan Negara Republik Indonesia yang kemudian memiliki Kebhinekaan harus selalu ada di hati masyarakat Kaltim.

“Misal dalam menghadapi persoalan tentunya jangan kemudian terpecah, tapi dapat memandang persoalan tersebut dari berbagai sisi, saya kita kita harus saling menghargai perbedaan pandangan dan selalu bekerjasama mencapai tujuan yang sama,” pungkasnya.

Related posts

Seno: Wawasan Kebangsaan Sangat Penting Untuk Menjaga NKRI

Vinsensius

Konflik SMAN 10 Tak Kunjung Ada Titik Terang

Phandu

Nidya Ajak Orang Tua Agar Awasi Anak Terhindar Narkoba

Nediawati

You cannot copy content of this page