Samarinda,Natmed.id – Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor menginginkan mahasiswa baru Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (UMKT) aktif untuk melakukan pembelajaran dengan kesadaran diri masing-masing individu.
“Belajar jangan menunggu dosennya,” ungkap Isran saat menghadiri Penutupan Masa Ta’aruf Mahasiswa Baru Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur, pada Selasa, (29/8/2023) di Jalan Juanda Samarinda.
Isran mengatakan mahasiswa yang memiliki kesadaran atas kewajibannya mengemban ilmu tentunya didukung dengan adanya kemajuan teknologi. Menjadi penting pemahaman mahasiswa mengenai kemajuan teknologi.
“Dengan menggunakan teknologi informasi, banyak cara untuk maju,” ungkapnya.
Ia juga mengingatkan kepada sekitar 2.709 mahasiswa baru yang hadir untuk terus menekuni ilmu pengetahuan, karena mahasiswa tentunya akan menjadi calon pemimpin dan generasi penerus bangsa.
Selain itu, Isran juga menunjukkan apresiasinya kepada Kampus Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur yang telah menjadi bagian dari pembentukan karakter anak bangsa khususnya dunia pendidikan.
“Terima kasih karena pemerintah dibantu membangun sumber daya manusia tanpa harus mengeluarkan dana negara,” puji Isran.
Hadir Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof Dr Ahmad Mu’ti, Rektor UMKT Prof Bambang Setiaji, Dewan Pembina UMKT KH Suyatman, Ketua PW Muhammadiyah Kaltim KH Siswanto, Korwil Fokal IMM Kaltim Masykur Sarmian dan para dosen UMKT.