National Media Nusantara
Diskominfo Kaltim

Jelang Ramadan, Pantauan Harga dan Pasokan Bahan Pangan Perlu Diintensifkan

Akmal Malik
Teks: Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik didampingi Wakil Wali Kota Rusmadi ketika meresmikan Kios Sigap di Pasar Segiri Samarinda

Samarinda,Natmed.id – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Akmal Malik menekankan pentingnya menjaga aspek produksi dan distribusi bahan pangan saat menjelang bulan Ramadan dan Hari Raya Idulfitri.

Ia menegaskan bahwa sistem peringatan dini harus terus dipantau. Salah satu upayanya berkoordinasi dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Kaltim untuk menghindari kesalahan dalam respons terhadap informasi yang diterima.

“Pastikan kita menerima sinyal yang benar. Kalau sinyalnya salah, nanti treatment kita bisa salah,” kata Akmal saat meresmikan Kios Sigap di Pasar Segiri Samarinda, Minggu (3/3/2024).

Akmal juga mengingatkan agar organisasi perangkat daerah (OPD) terkait menjaga stabilitas harga, kelancaran distribusi, dan memastikan pasokan kebutuhan pokok masyarakat. Terutama di Kabupaten Penajam Paser Utara dan Berau.

“Inflasi di Berau year on year sudah 4 persen, sementara kita 2,9 persen. Jadi kalau dibagi, naik juga kontribusi kita,” ungkapnya.

Selain itu, Dirjen Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri ini juga meminta Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Berau dan Penajam Paser Utara serta kabupaten dan kota lainnya untuk berkolaborasi dengan pemerintah provinsi dalam menjaga inflasi.

“Mudah-mudahan langkah kita bersama-sama akan menghadirkan Kaltim yang betul-betul stabil dari sisi harga dan distribusi,” harapnya.

Akmal menambahkan bahwa Kios Sigap di Pasar Segiri menjadi contoh nyata kerja sama dalam menjaga stabilitas harga bahan pokok dan kebutuhan pokok masyarakat.

“Masyarakat tidak akan panik jika pasokan tersedia dengan baik, terutama menjelang Ramadan dan Idulfitri,” tambahnya.

Dengan demikian, Pj Gubernur Kaltim menekankan pentingnya koordinasi antarinstansi serta kerja sama dalam menjaga stabilitas harga dan distribusi menjelang perayaan penting bagi umat Islam tersebut.

Related posts

Serapan Angkatan Kerja di Kaltim Didominasi Sektor Pertambangan

Intan

Akmal Malik Ingatkan Pegawai Pemerintah Tidak Alergi Kritik yang Konstruktif

Irawati

Mr Jono and Joni Guncang Temindung Creative Hub, Tutup Road to EBIFF dan Kemilau Kaltim Fest 2024

Intan

You cannot copy content of this page