Bontang,Natmed.id – Wali Kota Bontang Basri Rase menilai proyek pembangunan jalan lingkar masuk dalam daftar prioritas. Hal ini karena jalan lingkar yang akan dibangun menjadi salah satu langkah penanganan banjir.
Demikian disampaikan Basri Rase saat ditemui usai kegiatan di Pendopo Rumah Jabatan Wali Kota Bontang, Jumat (18/6/2021).
“Menurut saya saat ini menjadi prioritas,” kata Basri.
Hal ini dikarenakan jalan lingkar yang menghubungkan Bontang Kuala – Tanjung Laut selain menjadi jembatan penghubung, proyek itu juga akan mengendalikan banjir rob di daerah pesisir.
“Ke depan jembatan itu membendung banjir rob yang dari laut masuk ke darat,” terangnya.
Sehingga air pasang tidak langsung masuk ke wilayah pesisir salah satunya di Bontang Kuala.
Dia menambahkan dalam masterplan nantinya Sungai Tanjung Laut dengan Sungai Bontang Kuala bakal dibuatkan pintu air.
Disinggung terkait anggaran pembangunan proyek itu nantinya, anggaran diajukan melalui Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Kalimantan Timur dan APBN.
“Terkait perencanaan ini, tahun 2021 kita bisa ke provinsi dan pusat. Kalau APBD Bontang tidak bisa, APBD kita sangat kecil,” tandasnya.