National Media Nusantara
Politik

Gerakan Jogo Kali Dapat Dukungan Anggota DPRD Jatim

Mojokerto,Natmed.id- Pedagang kali lima (PKL) bantaran Sungai Mudongan Mojokerto mendapat apresiasi dari Anggota DPRD Jawa Timur (Jatim), Hidayat,  karena para PKL menjaga kali dengan cara merawat dan menjaga lingkungan.

“Kami apresiasi  atas inisiatif PKL Mudongan Mojokerto yang membuat gerakan Jogo kali, dengan  merawat kali secara rutin,” kata Hidayat, Rabu (5/7/2023).

Sebagai Anggota Komisi B yang bertanggung jawab terhadap usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), ia berharap PKL tersebut diharapkan bisa maju dan tetap menjaga lingkungan sekitarnya tanpa ada penggusuran.

Politisi Partai Gerindra itu,  mengungkapkan bahwa ia telah berkomunikasi dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Sumber Daya Air (PU SDA) Provinsi Jawa Timur untuk memastikan PKL di bantaran Sungai Mudongan tidak digusur. Sebelumnya, PKL khawatir akan dilakukan penggusuran yang dapat mengganggu usaha mereka.

“Hingga saat ini belum ada solusi yang jelas, kami minta Dinas PU SDA untuk tidak menggusur mereka,” harapnya.

Anggota DPRD Kabupaten Mojokerto, Hariyono, menyampaikan terimakasih kepada  Pak Hidayat Anggota DPRD Jatim , yang juga ikut terlibat mediasi rencana penggusuran PKL di Sungai Mudongan Mojokerto.

“Saya menilai selama ada orang yang memiliki niat baik untuk menjaga dan merawat kali, untuk tidak digusur, meskipun dengan alasan normalisasi sungai,” ungkap legislator Partai PKB, yang juga putra asli Mojokerto dari Desa Sambiroto.

Gerakan ‘Jogo Kali’ yang digagas oleh PKL di bantaran Sungai Mudongan Mojokerto menunjukkan komitmen mereka dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan.

“Diharapkan pihak terkait dapat memberikan solusi yang tepat sehingga PKL ini dapat terus beroperasi dengan aman dan berkontribusi positif bagi masyarakat setempat,”tandasnya.

Related posts

Uji Kendaraan Bermotor Ditutup, Retribusi Bontang Bakal Berkurang

natmed

Tim Rudy Mas’ud dan Mahyudin Ambil Formulir di DPW PKS

Aminah

Gus Syahrul Bongkar Strategi PKB

Phandu