National Media Nusantara
DPRD Bontang

Futsal Banyak Digemari di Bontang Barat, Pemkot Didesak Bangun Lapangan

Futsal Banyak Digemari di Bontang Barat, Pemkot Didesak Bangun Lapangannya

Bontang, Natmed.id – Ketua Komisi I DPRD Kota Bontang, Kalimantan Timur (Kaltim) Muslimin mendesak Pemerintah Kota Bontang untuk menyediakan fasilitas sarana olahraga berupa lapangan futsal di Bontang Barat.

Menurutnya, hanya Kecamatan Bontang Barat yang hingga saat ini tidak memiliki lapangan futsal. Pemuda setempat kesulitan untuk melakukan olahraga yang tengah banyak digemari tersebut. Mereka harus harus pergi ke Bontang Utara atau Bontang Selatan untuk bermain futsal.

“Kami meminta kepada pemerintah agar segera membangun lapangan futsal di Bontang Barat. Sebab, kecamatan ini merupakan salah satu kecamatan dengan jumlah penduduk terbesar di Bontang,” ungkap Muslimin beberapa waktu lalu.

Desakan itu karena futsal menjadi olahraga yang digemari oleh pemuda Bontang. Apalagi, telah menjadi salah satu cabang yang dipertandingkan di Pekan Olahraga Daerah (Porda).

“Sarana olahraga seperti lapangan futsal sangat dibutuhkan oleh masyarakat kota Bontang. Selain untuk olahraga, lapangan futsal juga dapat dimanfaatkan untuk kegiatan pembinaan atlet futsal,” tambahnya.

Muslimin berharap agar pemerintah segera merealisasikan permintaan tersebut. Ia meyakini pembangunan lapangan futsal di Bontang Barat akan memberikan manfaat besar bagi masyarakat setempat.

“Selain untuk sarana olahraga, lapangan futsal juga dapat digunakan untuk kegiatan-kegiatan lain, seperti pembinaan atlet futsal,” ujarnya.

Keinginan warga Bontang Barat untuk memiliki lapangan futsal telah lama muncul. Hal ini terlihat dari banyaknya pemuda yang terpaksa bermain futsal di lapangan-lapangan tidak layak.

“Kami sangat berharap pemerintah dapat segera membangun lapangan futsal di Bontang Barat. Kami ingin bermain futsal di lapangan yang layak,” ujar Aji, salah satu pemuda Bontang Barat.

Ia mengatakan bahwa lapangan futsal yang layak akan memberikan kenyamanan, keamanan, dan dapat meningkatkan prestasi atlet futsal Bontang Barat.

“Kami yakin, jika Bontang Barat memiliki lapangan futsal yang layak, maka prestasi atlet futsal Bontang Barat akan meningkat,” ungkap Aji.

Related posts

Agus Suhadi Serap Aspirasi Masyarakat Bontang Kuala

natmed

Pansus Raperda Inovasi Bontang Kunjungi DPRD Kota Samarinda

Nediawati

BW Minta Pemkot Harus Berinovasi Meningkatkan PAD di Bontang

Corina