National Media Nusantara
Pemkot Samarinda

Dalam Upaya P4GN, Petugas Lapas IIA Samarinda Razia Blok Hunian Warga Binaan

Samarinda,Natmed.id – Dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru), Tim Satuan Operasional Patroli Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Samarinda menggelar inspeksi mendadak (sidak) dan razia penggeledahan di blok hunian warga binaan pemasyarakatan (WBP).

Sidak yang dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Kelas IIA Samarinda Hudi Ismono itu juga sebagai upaya mengintensifkan Pencegahan, Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di Samarinda.

Seiring dengan komitmen Lapas Bersinar (Bersih dari Narkoba), Hudi Ismono bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional Provinsi Kalimantan Timur (BNNP Kaltim) untuk melaksanakan tes urine bagi para WBP secara acak.

Kegiatan itu juga melibatkan anjing pelacak. Meski demikian, tetap dilaksanakan dengan humanis dan sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP).

“Saya mengapresiasi komitmen semua pihak dalam upaya P4GN. Dengan sinergitas yang terjalin, kegiatan hari ini dapat kita laksanakan sesuai arahan presiden untuk memutus mata rantai peredaran narkoba,” ujar Hudi Ismono saat memimpin apel siaga, Jumat (15/12/2023).

Apel siaga dimulai pukul 19.30 WITA di Lapas Kelas IIA Samarinda yang diikuti oleh petugas lapas. Kegiatan dilanjutkan dengan penggeledahan kamar hunian WBP.

Meski tanpa temuan barang terlarang, kegiatan ini menjadi implementasi dari prinsip Pemasyarakatan Maju sesuai arahan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kaltim Gun Gun Gunawan. Juga, instruksi dari Kepala Divisi Pemasyarakatan Kalimantan Timur Heri Azhari.

Dengan sinergitas yang baik, Lapas Kelas IIA Samarinda terus berupaya mengamankan situasi jelang Nataru dengan berkomitmen pada P4GN untuk menjadikan lapas tersebut Bersinar.

Related posts

Mampu Tingkatkan Kemandirian Warga, Probebaya di Samarinda Diminta Berlanjut

Intan

Wali Kota Samarinda Silaturahmi ke Kejari, Bahas Aset dan PAD

natmed

Bentuk Generasi Berakhlak, Pemkot Samarinda Resmikan Gedung Tahfidz Quran Al Furqon

Irawati