National Media Nusantara
Diskominfo Kukar

Bangun Pemerintahan Desa yang Akuntabel, Kembang Janggut Getol Awasi DD

Teks: Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Seksi Pemerintahan Kecamatan Kembang Janggut Jeky Iskandar

Kukar, Natmed.id – Pemerintah Kecamatan Kembang Janggut terus menunjukkan komitmen dalam membangun pemerintahan desa yang transparan dan akuntabel.

Fokus utama ditekankan pada penguatan kapasitas aparatur serta pengawasan intensif terhadap pengelolaan dana desa (DD) di 11 desa di wilayah tersebut.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Seksi Pemerintahan Kecamatan Kembang Janggut Jeky Iskandar menegaskan bahwa pihak kecamatan aktif melakukan pembinaan terhadap perangkat desa. Tujuannya, agar pelaksanaan tugas pemerintahan berjalan sesuai regulasi yang berlaku.

“Kalau berkaitan dengan tupoksi kami di bidang pemerintahan, kami melakukan penguatan terhadap aparatur desa,” ujar Jeky saat ditemui di Kantor Camat Kembang Janggut, Rabu, 30 April 2025.

Menurutnya, pengelolaan DD bukan hanya tentang pencairan anggaran. Namun, menyangkut proses yang menyeluruh. Mulai dari perencanaan, pelaksanaan, hingga pertanggungjawaban.
Semua tahapan ini harus dilaksanakan secara tertib dan berlandaskan aturan perundang-undangan.

“Pengelolaan dana desa telah diatur dalam peraturan perundang-undangan mulai dari perencanaan, realisasi hingga pertanggungjawabannya. Jika hal ini diterapkan dengan baik, maka tidak akan terjadi penyimpangan-penyimpangan,” tambahnya.

Sebagai langkah konkret, Kecamatan Kembang Janggut membentuk tim evaluasi APBDes untuk memberikan asistensi kepada pemerintah desa.

Tim ini bertugas memverifikasi setiap rencana kegiatan dan memberikan masukan sebelum dana dikucurkan, guna memastikan seluruh program berjalan sesuai skala prioritas dan kebutuhan riil masyarakat.

“Kami di kecamatan sebagai tim evaluasi APBDes memberikan asistensi dan pendampingan kepada aparatur desa,” jelas Jeky.

Ia menambahkan, pengawasan tidak berhenti pada tahap perencanaan. Pemerintah kecamatan juga secara rutin turun langsung ke lapangan untuk melakukan monitoring dan memastikan program berjalan tepat sasaran.

“Kami juga melakukan monitoring ke desa-desa untuk mengetahui kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan di desa,” tegasnya.(Adv)

Related posts

Kukar Ikut Rakor Nasional, Bahas Kolaborasi Pertanahan dan Tata Ruang

Aminah

BIG Dorong Pemda Percepat Penegasan Batas Desa

Aminah

Cegah Penimbunan Bahan Pokok di Kukar, Satgas Pangan Turun Tangan

Aminah

You cannot copy content of this page