National Media Nusantara
Pemkot Samarinda

Bangun Ekosistem kewirausahaan, Pemkot Samarinda Gelar Seminar Kemitraan

Kemitraan Usaha

Samarinda,Natmed.id – Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perindustrian (KUKMP) Kota Samarinda,Kota Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar Seminar Kemitraan Usaha dalam rangka memudahkan akses promosi dan pemasaran bagi produk UKM Kota Samarinda.

Dalam seminar tersebut hadir sejumlah pejabat terkait di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda. Pejabat itu adalah Sekda Hero Mardanus Satyawan, Kepala Dinas KUKMP Nurrahmani, Kepala Bidang Pemberdayaan Usaha Mikro Dinas KUKMP Mohammad Rizal.

Wali Kota Samarinda Andi Harun membuka seminar itu melalui sambutan tertulis yang dibacakan oleh Sekda Hero Mardanus Satyawan. Ia menyampaikan pentingnya pemberdayaan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Hal ini untuk menjaga kestabilan inflasi dan menjaga roda perekonomian berjalan dengan baik.

Menurutnya, sektor UKM menjadi salah satu sektor pendorong peningkatan ekonomi rakyat di Samarinda. Apalagi, jika diproyeksikan untuk akselerasi pembangunan dalam rangka menyongsong perpindahan Ibu Kota Negara dari Jakarta ke Ibu Kota Nusantara (IKN) di wilayah Kaltim.

Untuk itu, Andi Harun mengingatkan perlunya upaya membangun ekosistem kewirausahaan bagi masyarakat melalui pemberdayaan pelaku UMKM melalui pemangku kepentingan terkait.

“Upaya membangun ekosistem kewirausahaan bagi masyarakat dipandang sebagai langkah penting untuk membangun perekonomian yang lebih kuat di masa mendatang,” kata Andi Harun dalam sambutan tertulis yang dibacakan oleh Sekda Kota Samarinda Hero Mardanus Satyawan di Ballroom Swiss-Belhotel Samarinda, Senin (11/12/2023).

Salah satu upaya membangun ekosistem pelaku UMKM dilakukan melalui seminar tersebut. Targetnya, menjalin kerja sama antara kemitraan usaha dengan hotel-hotel dan retail.

Selain itu, melibatkan organisasi perangkat daerah (OPD) untuk memperluas akses promosi dan pemasaran produk UMKM.

Orang nomor satu di Kota Tepian itu berharap agar seminar kemitraan itu dapat bermanfaat bagi para pelaku usaha UMKM. Terutama, dalam pengembangan usaha dan terjalinnya akses promosi yang semakin luas ke hotel dan retail.

Seminar kemitraan itu juga dihadiri perwakilan kecamatan se-Kota Samarinda, pengusaha hotel, pengusaha swalayan dan retail, pelaku UMKM, komunitas UMKM se-Samarinda, jajaran Dinas Perdagangan Samarinda.

Related posts

Andi Harun Ziarah Ke Makam La Mohang Daeng Mangkona

Vinsensius

Solusi Era Digitalisasi Adalah Belajar

Esy Vita Tresia Waty

Program Buku Penunjang Sekolah di Samarinda Bakal Ditanggung APBD

ericka