National Media Nusantara
Covid-19

Khusus Covid-19, MSI Komitmen Konten Berita Sejuk

Samarinda,Natmed – Ketua Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kaltim Mohammad Sukri melaksanakan rapat evaluasi bersama seluruh wartawan dalam naungan MSI Network Group. Rapat berlangsung di Kantor MSI Network Group di Kopta Jalan Suryanata Samarinda, Senin (2/8/2021).

Rapat digelar secara offline dan online melalui virtual zoom diikuti wartawan MSI Group dari berbagai daerah yaitu Samarinda, Bontang, Balikpapan, Kutai Timur, Paser dan Cilacap.

Sukri menyampaikan kebijakan medianya agar pemberitaan lebih fokus untuk membangun optimisme dan keyakinan bahwa Kaltim mampu menekan angka positif Covid-19.

“Kita fokus untuk pemberitaan yang berisi edukasi, semangat dan motivasi untuk masyarakat,” pesan Sukri.

Pemberitaan yang sejuk adalah pilihan kontribusi grup media ini agar masyarakat tidak setiap hari merasa panik membaca berita-berita seputar Covid-19.

Mantan wasit nasional PSSI itu juga menganjurkan masyarakat agar memperbanyak minum air putih hangat di pagi hari agar terhindar dari Covid-19. Dan yang paling penting menurutnya tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) dengan ketat.

“Hal seperti itulah yang nantinya akan kita beritakan. Ini juga merupakan bentuk untuk membantu pemerintah agar masyarakatnya tetap berfikir positif bahwa kita bisa melewati Covid-19,” tegasnya.

“Dan masyarakat pun harus berpikir positif bahwa pemerintah dan seluruh jajaran mampu mengatasi Covid-19 dengan baik,” ucapnya.

Related posts

Kodim 0908/Bontang Prioritaskan Masyarakat yang Sudah Vaksin Tahap Pertama

Aditya Lesmana

Pemkot Bontang Tunggu Instruksi Gubernur Soal Santunan Kematian

Aditya Lesmana

Harga Tes PCR Turun, Dinkes Bontang Masih Koordinasi

Aditya Lesmana