National Media Nusantara
Diskominfo Kutim

Turnamen Gulat Tangan Digelar Di Kutim Untuk Pertama Kalinya

Kutim,Natmed.id – Olahraga Gulat Tangan sudah lama bergabung menjadi salah satu cabang olahraga di organisasi KONI Kutim. Namun sejak bergabung olahraga gulat tangan tersebut baru pertama kali di lombakan.

Turnamen yang di gelar Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) bersama KONI Kutim di buka langsung Wakil Bupati Kutim Kasmidi Bulang di Gedung  Balai Pertemuan Umum (BPU) Sangatta Utara, Sabtu (22/7/2023).

Kasmidi mengatakan turnamen ini merupakan ajang untuk membangun silaturahmi para atlet gulat tangan antar kabupaten/kota se-Kaltim.

Kegiatan tersebut diikuti Kabupaten Kutim sebagai tuan rumah, Kutai Kartanegara, Kutai Barat, Balikpapan, Samarinda dan Penajam Paser Utara.Pertandingan ini bertujuan untuk melatih serta menjaring atlet baru di Kutim sebab Kutim keterbatasan atlet dari beberapa kelas turnamen.

“Hari ini banyak anak muda yang antusias, padahal sebelumnya tidak ada latihan, tapi dengan gagah berani ikut turnamen. Jadi menurut saya kegiatan ini juga bagian dari mengenalkan olahraga GulatTtangan ke masyarakat Kutim,” kata Kasmidi Bulang.

Orang nomor dua Kutim ini pun berkomitmen akan mengenalkan olahraga ini kepada anak-anak usia dini, melalui  jenjang pendidikan, sebab ini merupakan salah satu cara untuk menangkal perilaku negatif dikalangan generasi muda Kutim.

“Selain itu olahraga ini bisa mengembangkan kepercayaan diri jiwa dan semangat sportivitas bagi remaja,”kata Kasmidi.

Related posts

Seluruh Sekolah di Kutim Segera Terkoneksi Internet

Aminah

Mudahkan Aduan Masyarakat, Diskominfo Kutim Luncurkan Omni Chanel

Aminah

Dampak Kebakaran, Pembelajaran di SDN 001 Kongbeng Kutim Berlangsung Dua Shift

Aminah