National Media Nusantara
Lapas Kelas II Samarinda

35 WBP Ikuti Pelatihan Anti Rayap

Samarinda, Natmed.id – Politeknik Pertanian Negeri (Politani) Samarinda menggelar pelatihan penanggulangan hama rayap serta bangunan untuk warga binaan pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Samarinda di Jalan Jenderal Sudirman.

Kepala Lapas Kelas IIA Samarinda Moh Ilham Agung Setyawan mengatakan 35 peserta WBP yang mengikuti pelatihan bersama Politani ini. Diadakannya pelatihan ini supaya kelak bisa memahami cara penanggulangan terhadap hama bangunan. Terutama tata cara merawat kayu.

Ilham katakan, ini merupakan salah satu kerja sama mereka  bersama Politani dalam rangka peningkatan sumber daya manusia (SDM) WBP.

“Pelatihan ini berlangsung hanya satu hari, dari pagi sampai sore. Pagi buka sore langsung selesai dan penutupan,” tuturnya.

Seluruh WBP tampak antusias mengikuti pelatihan ini.

“Kalau saya lihat teman-teman warga binaan ini antusias karena itu ilmu baru,” ungkapnya.

Ilham juga memberikan pesan kepada WBP agar tetap mengejar ilmu tanpa batas.

“Kami berpesan bahwa mengejar ilmu itu tidak ada batasnya dan dimana saja,” pungkasnya.

Related posts

Antisipasi WBP Kabur, Lapas Sudirman Sediakan Wartel Gratis

Febiana

Petugas Lapas II A Kota Samarinda Gagalkan Penyelundupan Narkoba Berkedok Makanan

Febiana

Ilham: Klinik L’Samda Medika Diharapkan Membuat Nyaman Bagi WBP dan Petugas Lapas

Febiana