Samarinda, Natmed.id – Wakil Rektor Bidang Akademik Universitas Terbuka (UT) Mohamad Yunus, menyampaikan komitmen untuk memperluas akses pendidikan agama Islam melalui penyediaan fasilitas pendidikan bagi ustaz, guru, dan santri.
Hal ini disampaikan saat wawancara usai acara penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dengan Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Timur di Hotel Bumi Senyiur Samarinda, Minggu (30/6/2024).
Kementerian Agama telah lama menginginkan UT untuk menyediakan fasilitas pendidikan yang memadai bagi para tenaga pendidik dan keagamaan.
“Selama lima tahun terakhir, kami telah bergerak untuk mewujudkannya, dan alhamdulillah, semester lalu kami berhasil meluncurkan Program Studi Pendidikan Agama,” menurutnya.
Selain itu, UT juga berencana untuk mengembangkan berbagai program studi baru, termasuk tingkat S2 dan S3.
“Kami berkomitmen untuk terus memfasilitasi semua program pendidikan dengan sebaik-baiknya, sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan dunia kerja,” tambah Yunus.
Menanggapi perkembangan pesat dunia kerja, Yunus menjelaskan bahwa UT selalu berusaha untuk menyelaraskan kurikulum agar lulusan dapat langsung memenuhi tuntutan pasar kerja.
“Sebagai lembaga pendidikan, kami juga mengutamakan pengembangan dunia akademik yang terus berkembang,” lanjutnya.
Di akhir pernyataannya, Yunus menekankan pentingnya dunia akademik terus berkembang untuk mengikuti perkembangan zaman.
“Sebagai lembaga pendidikan, kami selalu berkomitmen untuk berinovasi dan mengembangkan diri,” tutupnya.