National Media Nusantara
Pemkot Samarinda

THR Tenaga Honorer Pemkot Samarinda Meningkat, Ini Alasannya

THR
Teks: Andi Harun saat memberikan tausyiah pada Samarinda Berzakat dan Buka Puasa Bersama Pemkot Samarinda, Rabu (27/3/2024).

Samarinda, Natmed.id – Wali Kota Samarinda Andi Harun mengumumkan keputusan mengejutkan dengan menaikkan Tunjangan Hari Raya (THR) bagi para tenaga honorer di lingkungan Pemerintah Kota Samarinda.

Sebelumnya, THR bagi para tenaga honorer itu sebesar Rp1 juta, kini meningkat menjadi Rp2 juta. Keputusan ini disambut dengan antusiasme oleh para pegawai honorer di lingkungan Pemkot Samarinda

“Sore tadi saya memutuskan untuk meningkatkan jumlah tunjangan hari raya (THR) bagi para tenaga honorer di lingkungan Pemerintah Kota Samarinda dari Rp1 juta menjadi Rp2 juta,” kata Andi Harun saat menjelang buka puasa bersama di Balai Kota Samarinda, Rabu (27/3/2024).

Andi Harun menjelaskan bahwa langkah ini diambil dengan mempertimbangkan dua faktor utama. Pertama, kesadaran akan pendapatan yang masih minim para tenaga honorer.

Kedua, pemahaman akan peningkatan kebutuhan finansial menjelang bulan Ramadan, terutama bagi mereka yang memiliki tanggungan keluarga.

“Dengan pendapatan yang terbatas dan kebutuhan yang semakin meningkat di bulan Ramadan, terutama bagi yang memiliki keluarga, kenaikan ini merupakan langkah yang sederhana namun signifikan,” ungkap Andi Harun.

Meski demikian, Andi Harun mengakui bahwa kenaikan tersebut masih terbatas mengingat biaya-biaya yang terkait dengan perayaan Idulfitri. Namun, ia berharap tambahan ini dapat memberikan sedikit lega bagi para tenaga honorer dan memungkinkan mereka merayakan hari raya dengan sukacita.

“Diharapkan penambahan ini dapat meringankan beban finansial mereka selama Idulfitri dan dapat dimanfaatkan secara optimal untuk membawa kegembiraan serta memenuhi sebagian kebutuhan mereka selama hari raya,” katanya.

Langkah ini diharapkan dapat membawa kebahagiaan bagi banyak tenaga honorer. Kemudian, memungkinkan mereka untuk bersiap merayakan Idulfitri bersama keluarga dengan lebih tenang dan sejahtera.

Related posts

Proyek Teras Samarinda Berlanjut, Pedagang Direlokasi ke Pasar Harapan Baru

Aminah

Wali Kota Berikan Bantuan Beras Untuk Warga Samarinda Seberang

Muhammad

Rusmadi Wongso Nyatakan Alat Kontrasepsi Mampu Wujudkan Generasi Berencana

Laras

You cannot copy content of this page