Tokoh

Sahabat UAS Kalimantan akan Dirikan Sekolah Berbasis Quran

Samarinda, Natmed.id – Ustaz Abdul Somad (UAS) melaksanakan safari dakwah di Balikpapan, Samarinda dan Kutai Kartanegara. Kehadiran UAS kali ini sebagai bentuk dukungan untuk Sahabat UAS Kalimantan yang telah membuat sebuah yayasan pendidikan yakni Yayasan Nurul Azhar Kalimantan.

“Kehadiran UAS ke Kalimantan Timur untuk menyaksikan penyerahan tanah, dan juga melihat langsung keberadaan tanah tersebut serta memberi dukungan kepada kami atas terbentuknya Yayasan Nurul Azhar,” ucap Ketua Pembina Yayasan Nurul Azhar Kalimantan Ustaz Hatta.

UAS menjadi penasehat di Yayasan Nurul Azhar. Kedatangan UAS di Kalimantan Timur ini juga untuk mengkalrifikasi pemberitaan beberapa media online, yang mengatakan UAS ditangkap, UAS diperiksa polisi, UAS satu sel dengaan penista agama M Kece, dan judul-judul yang menyesatkan lainnya.

“Sebelumnya dakwah UAS selalu dalam bentuk tabligh akbar. Tapi sekarang, dakwah yang dianjurkan UAS, bukan lagi dalam bentuk tabligh akbar, tetapi mendirikan Rumah Quran, SD Quran, SMP Quran dan SMA Quran,” tuturnya.

Menciptakan generasi masa depan menjadi generasi Qurani dan menjadi generasi yang paham dengan agamanya merupakan tujuan utama UAS menjalankan semua ini.

“Kita harus bersama-sama menciptakan dan membentuk generasi masa depan menjadi generasi yang Qurani dan menjadi generasi yang paham dengan agamanya. Inilah yang selalu ditekankan UAS kepada kami,” tutup Ustaz Hatta.

Related posts

Sukri Minta Kerjasama Media Mengikuti Peraturan Perusahaan Pers

Nurillah

HPN Kaltim Kecewa, Minta Kepala Otorita IKN Diganti

Nediawati

PBNU Terima Izin Tambang, Asman Aziz: Ancaman Bagi Gerakan Masyarakat Sipil

Aminah