National Media Nusantara
Diskominfo Kaltim

Pj Gubernur Kaltim Sebut Media Massa Sebagai Alat Kontrol Sosial

Pj Gubernur Kaltim Sebut Peran Media Massa Sebagai Alat Kontrol Sosial

Samarinda, Natmed.id – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Akmal Malik menegaskan pentingnya peran media massa. Terutama mendukung pemerintah dalam menyampaikan program dan informasi kepada masyarakat.

Akmal menyampaikan bahwa media bukan hanya sebagai penyebar informasi, tetapi juga sebagai alat sosial kontrol, penyalur aspirasi masyarakat, dan sarana edukasi yang sangat penting.

Menurut Akmal, tanpa peran media massa, sulit bagi pemerintah untuk mempublikasikan program pembangunan dan upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Ia juga menekankan pentingnya kerja sama yang harmonis antara Pemerintah Provinsi Kaltim dan media massa sebagai mitra dalam menyebarkan informasi pembangunan.

“Peran media sangat strategis dalam mensosialisasikan berbagai program dan kegiatan yang telah, sedang dan akan dilaksanakan pemerintah. Tidak mudah, tapi diperlukan kerja sama dan dukungan masyarakat termasuk partisipasi dari media massa sebagai ujung tombak penyampai informasi secara cepat,” ujar Akmal Malik, Senin (13/11/2023).

Selain itu, Akmal juga mengajak media untuk memberikan kritik dan saran yang membangun. Juga, menjaga keseimbangan dalam pemberitaan serta meningkatkan sinergi antara pemerintah dan media dalam upaya memajukan Kaltim ke depan.

“Tanpa media massa, tentu kita akan sulit mempublikasikan dan menginformasikan program pembangunan. Agar masyarakat mengerti pembangunan yang dilaksanakan selalu diupayakan untuk meningkatkan kesejahteraan,” tuturnya.

Akmal menambahkan kerja sama dan sinergitas yang selama ini telah terjalin dengan baik dapat terus ditingkatkan. Dengan demikian, akan melahirkan jalinan yang harmonis antara Pemerintah Provinsi Kaltim dengan media massa.

“Kita harap untuk terus meningkatkan kerja sama yang telah terjalin dengan baik. Karena media massa merupakan mitra pemerintah sebagai corong penyebarluasan infomasi pembangunan,” ungkapnya.

Related posts

Akmal Malik Tantang Pemuda Kaltim Gelar Event Budaya Internasional

Laras

Kadisdikbud Kaltim Harapkan Semua Guru Honorer Segera Diangkat jadi PPPK

Aminah

Begini Tanggapan Bawaslu Kaltim Tentang Dugaan Pelanggaran Pemilu 2024

Irawati