National Media Nusantara
Hukum

Pemulung Ditemukan Meninggal di Gunung Sampah

Samarinda,Natmed.id – Hasanah (52), biasa memulung di TPA Gunung Sampah di Jalan Suryanata, Kelurahan Air Putih, Kecamatan Samarinda Ulu. Tapi dua hari terakhir, pemulung wanita itu sudah tidak terlihat lagi.

Teman korban, Herman menceritakan jika ia masih sempat melihat kawannya itu sekira pukul 13.00 Wita. Tapi sejam berikutnya, saat ia mulai sibuk mengumpulkan barang bekas yang sudah didapat, Hasanah sudah tidak muncul lagi.

Pukul 6 sore, saya berniat pulang lantaran sudah menjual hasil mencari barang bekas. Di jalan pulang saya tidak melihat dia lagi,” kata Herman, Kamis (29/12/2022).

Menurut Herman, setelah tidak melihat korban, dirinya berinisiatif bersama teman-tamannya melakukan pencarian dengan para relawan, ternyata dilihatnya sudah tidak bernyawa lagi.

“Bersama teman-teman mencari korban ternyata korban sudah tidak bernyawa,”terangnya.

Related posts

Satpol PP Samarinda Amankan Miras

Nediawati

Tumpak Parulian : Kalau Beda Tapal Batas, Hanya Satu yang Benar

Arum

Motor Warga Digondol Maling, Pelaku Diamankan Polisi pada Hari yang Sama

Aminah

You cannot copy content of this page