National Media Nusantara
Ekonomi

Pemkot Samarinda Pastikan Stok Bapokting Aman Jelang Nataru Hingga Lebaran

Teks: Wakil Walikota saat peninjauan di Pasar Merdeka, Samarinda

Samarinda, Natmed.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda memberi jaminan bahwa ketersediaan bahan pokok penting (bapokting) di Kota Samarinda dalam kondisi aman dan terkendali.

Teks: Wakil Walikota Samarinda, Saefuddin Zuhri

Kepastian ini disampaikan setelah jajaran pemkot melakukan peninjauan lapangan ke sejumlah titik distribusi utama, mulai dari Indogrosir, Pasar Merdeka, hingga SPBU.

Wakil Wali Kota Samarinda Saefuddin Zuhri menegaskan bahwa stok pangan yang ada saat ini diproyeksikan mencukupi kebutuhan masyarakat tidak hanya untuk waktu dekat, namun juga untuk rangkaian hari besar yang akan datang secara berurutan.

“Tinjauan hari ini satu adalah untuk beras dulu ya. Beras untuk stok ke depannya menghadapi Nataru (Natal dan Tahun Baru), Puasa, dan Lebaran. Insyaallah aman,” ungkap Saefuddin Zuhri kepada wartawan, Rabu 10 Desember 2025.

Menurutnya, berdasarkan pantauan menyeluruh di lapangan, stabilitas ketersediaan barang kebutuhan pokok relatif terjaga.

“Untuk bapokting yang ada tadi mulai dari Indogrosir, sampai Pasar Merdeka, SPBU. Itu kalau kita ngelihatin itu secara global itu aman,” tambahnya.

Dalam tinjauannya, Saefuddin memberikan perhatian khusus pada komoditas beras. Selain memastikan tidak ada kenaikan harga, ia juga mengimbau masyarakat untuk lebih memilih beras produksi dalam negeri. Menurutnya, meski secara visual beras impor terlihat lebih bening, beras lokal memiliki keunggulan rasa.

“Untuk berasnya saya kira enggak ada kenaikan harga, aman terkendali. Pokoknya pakailah beras produksi dalam negeri rasanya enak dan pulen, kenyil-kenyil,” ujar Saefuddin mempromosikan kualitas beras lokal.

Selain beras, ketersediaan gas LPG juga dipastikan aman. Terkait adanya temuan lapangan mengenai isi tabung gas, Saefuddin menyebut pemerintah akan berkoordinasi dengan pihak SPBE untuk memastikan ketepatan takaran.

“Stok gas aman dan terkendali. Tiga kilonya itu kan begitu ngumpul nanti kumpulin satu angkatan nanti kembalikan, insyaallah aman. Itu kan diperuntukkan orang ekonomi rendah,” jelasnya.

Saefuddin menegaskan bahwa Pemkot Samarinda memiliki tim pengawasan yang lengkap untuk memantau pasar. Ia memperingatkan agar tidak ada oknum yang bermain curang, seperti melakukan pengoplosan beras.

“Insyaallah pengawasan-pengawasan itu pasti ketat dan kalau ada beras oplosan tolong sampaikan kepada pemerintah untuk kita tindak lanjuti lebih lanjut,” pungkasnya.

Related posts

Bank Muamalat Buka Layanan Pembiayaan Rumah Dengan Bunga Rendah

Nediawati

Layanan Kantor Cabang dan ATM BSI Bertahap Kembali Pulih

Muhammad

Citibank Mampu Meraub Keuntungan

Muhammad

You cannot copy content of this page