National Media Nusantara
Samarinda

Pemancingan Zanira Tawarkan Suasana Adem di Tengah Kota Samarinda

Teks: Tim Redaksi dan Wartawan MSI Grup mancing di Pemancingan Zanira Sempaja Utara, Samarinda pada Sabtu 13 Desember 2025.

Samarinda, Natmed.id – Pemancingan Zanira di kawasan Sempaja Utara kian dikenal sebagai salah satu destinasi favorit warga Samarinda yang ingin menikmati aktivitas memancing dengan suasana tenang dan nyaman. Berbeda dari kebanyakan tempat pemancingan lain, Zanira menawarkan pengalaman mancing yang lebih privat, jauh dari kebisingan dan hiruk pikuk kota.

Berlokasi di area yang rindang dan relatif sepi, Pemancingan Zanira menjadi pilihan bagi para penghobi mancing yang ingin rehat sejenak dari rutinitas harian. Tidak sedikit pengunjung yang datang bukan semata mengejar hasil tangkapan, melainkan untuk menikmati ketenangan alam dan udara segar.

“Di sini tuh adem, tenang, dan nggak ramai. Enak buat nyari ikan sekaligus nyari ketenangan,” ujar Ira, salah satu pengunjung yang mengaku baru pertama kali memancing di Zanira.

Daya tarik lain dari Pemancingan Zanira adalah keberagaman jenis ikan yang tersedia. Pengelola secara rutin memperbarui stok ikan untuk menjaga kualitas dan tantangan bagi pemancing. Ikan-ikan konsumsi dengan ukuran cukup besar menjadi target utama.

“Tadi saya dan teman-teman dapat ikan lumayan besar, lumayan puas, apalagi suasananya mendukung,” kata Dewi, pengunjung yang datang bersama rekannya, Arum

Selain siang hari, suasana malam di Pemancingan Zanira juga menjadi nilai tambah tersendiri. Lampu-lampu temaram di sekitar kolam menciptakan atmosfer damai yang cocok untuk memancing sambil bersantai. Banyak pengunjung memanfaatkan waktu malam untuk melepas penat, sekadar duduk menikmati kopi sembari menunggu umpan disambar ikan.

Jam operasional yang fleksibel hingga malam hari menjadikan Zanira favorit para pekerja yang baru memiliki waktu luang setelah jam kantor. Tak jarang, lokasi ini juga menjadi tempat berkumpulnya komunitas pemancing yang saling berbagi cerita dan pengalaman.

Dengan fasilitas dasar seperti gazebo, area duduk, serta warung kecil, kenyamanan pengunjung tetap terjaga. Akses menuju lokasi pun terbilang mudah, baik menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat.

Pemancingan Zanira kini tak hanya dikenal sebagai tempat mencari ikan, tetapi juga ruang kecil untuk healing dari padatnya aktivitas perkotaan. Suasana tenang, ikan yang melimpah, serta waktu operasional yang fleksibel membuat tempat ini layak menjadi salah satu spot mancing nyaman di Samarinda

Related posts

Mulawarman Festival 2024, Tampilkan Budaya Kaltim ke Level Nasional Hingga Internasional

Aminah

Anak Kecil Itu Bertanya, Mengapa Sungai Mahakam Itu Panjang?

Aminah

2 Cincin Emas dan Uang Rp 5 Juta, Digasak Tetangga Sendiri

natmed

You cannot copy content of this page