National Media Nusantara
DPRD Kaltim

Nidya Sebut Narkoba Lebih Sulit Mengobati Daripada Mencegah

Samarinda,Natmed.id – Ketua Komisi II DPRD Kaltim, Nidya Listiyono mengajak kepada orang tua agar lebih perhatian pada anaknya, hal ini untuk menghindari narkoba yang semakin merajalela.

Sebagaimana disampaikan Nidya Listiyono dalam kegiatan sosialisasi Penyebarluasan Peraturan Daerah Ke-8 Nomor 4 Tahun 2022 tentang Fasilitas Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan Peredaran Gelap Narkotika Prekursor Narkotika dan Psikotropika Wilayah Kota Samarinda di Angkringan Purnakawan Jalan Wijaya Kusuma, Selasa (11/7/2023).

Ketua Pakar JMSI Kaltim itu, menjelaskan dengan gencarnya sosialisasi narkoba di Kaltim, diharapkan masyarakat dapat mengetahui dan berpartisipasi dalam upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba

“Banyak solusi untuk melakukan pencegahan seperti rehabilitasi. Tapi yang lebih sulit itu mengobati daripada mencegah. Karena kalau sudah pernah terlibat narkoba itu akan susah,” kata Nidya kepada masyarakat yang mengikuti kegiatan sosper.

Sekretaris Fraksi Partai Golkar itu,  berpesan agar kedua orang tua memperhatikan anak-anak mereka ketika memiliki tingkah laku yang sudah berbeda.

Pasalnya dikhawatrikan anak telah menggunakan narkoba, sehingga peran orang tua sangat penting dalam perkembangan dan pergaulan anak.

“Minimal memerhatikan anak-anaknya. Narkoba ini sangat membahayakan generasi muda. Apalagi di Kaltim akses masuk narkoba sangat banyak,” ucapnya.

Ia juga mengingatkan agar masyarakat semakin sadar dan ikut terlibat dalam mencegah peredaran narkoba, karena tidak bisa hanya pemerintah namun harus ada keterlibatan atau partisipasi dari masyarakat.

“Mari bahu membahu menyelamatkan generasi muda dari bahaya narkoba,”pesannya..

Related posts

Bimtek Pokir DPRD Kaltim, Infrastruktur Jadi Usulan Prioritas

natmed

Perdalam Pemahaman Konsensus Bernegara untuk Kesejahteraan Bangsa

Laras

Pembangunan di Kaltim Belum Merata

Laras