National Media Nusantara
Politik

Mahyudin Optimis Dapat Rekomendasi Dari DPP PPP Sebagai Bacagub Kaltim

Samarinda, Natmed.id – Mahyudin resmi mengembalikan formulir pendaftaran sebagai bakal calon (bacalon) Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) ke DPW Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kaltim, Sabtu (1/6/2024).

Kehadiran Mahyudin di kantor DPW PPP Kaltim disambut dengan antusias oleh keluarga besar PPP. Pengembalian formulir ini menandakan keseriusan Mahyudin untuk maju dalam Pilkada Kaltim 2024.

“Alhamdulillah hari ini saya mengembalikan formulir pendaftaran ke Partai Persatuan Pembangunan,“ kata Mahyudin.

“Saya merasakan ikatan chemistry yang sangat akrab dan luar biasa di sini. Terutama karena ada sahabat lama saya, Pak Rusman Yakub. Saya merasa lebih nyaman dan seperti di rumah sendiri di sini,” lanjutnya.

Mahyudin menegaskan keseriusannya untuk maju dalam Pilkada Kaltim. Ia menyebut bahwa dukungan dari PPP sangat signifikan untuk mengamankan posisi dalam pemilihan gubernur periode 2024-2029.

“Dukungan partai sangat berpengaruh dalam memenangkan pemilihan gubernur,” ujarnya penuh keyakinan.

Ia juga mengungkapkan bahwa beberapa tokoh politik telah mendekatinya untuk menjadi calon wakil gubernur (Cawagub) mendampinginya. Namun, Mahyudin menekankan pentingnya seleksi yang cermat untuk menemukan pasangan yang memiliki visi dan misi yang sejalan.

“Kami tidak perlu terburu-buru dalam pemilihan ini, karena mencari wakil itu juga seperti mencari istri. Kami masih punya waktu dalam menyatukan visi dan misi,” jelas Mahyudin.

Sementara itu, Ketua Pemenangan Pemilu Dapil PPP Kalimantan Rusman Ya’qub mengungkapkan bahwa Mahyudin adalah bacalon gubernur pertama yang mengembalikan formulir pendaftaran.

“Pengembalian formulir terakhir tanggal 10 Juni, setelah itu akan ada rapat tingkat DPW untuk menyampaikan rekomendasi dan potensi dari para calon gubernur,” kata Rusman.

Ia menambahkan bahwa PPP sebagai partai terbuka memberikan kesempatan yang sama kepada semua kandidat. “Apalagi Mahyudin merupakan tokoh nasional dengan relasi yang luas dan reputasi yang sangat baik,” tambahnya.

Keputusan akhir tentang kandidat yang akan diusung oleh PPP akan ditentukan oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PPP. “Akan ada tiga kandidat calon yang kami berikan, namun hanya satu yang akan ditentukan oleh DPP,” tutup Rusman.

Related posts

Mengalami Keterlambatan Daftar, Parawansa : Yakin Data Dukungan Sesuai Dengan di Lapangan

natmed

Beda Koalisi Parpol, Isran Noor Tetap Dukung Andi Harun di Pilkada Samarinda

Aras Febri

Mahulu Tanpa Bacalon Perseorangan, Ini Penjelasan Paulus 

Intan