National Media Nusantara
DPRD KaltimPolitik

KPMD-KT Pertama di Kaltim Untuk Anak Muda Belajar Politik

Samarinda, Natmed.id – Forum Koalisi Parlemen Muda Daerah Kalimantan Timur (KPMD-KT) merupakan wadah pertama bagi anggota dewan muda yang ada di DPRD Kaltim untuk belajar dan berdiskusi.

Ketua KPMD-KT, Sarkowi V Zahry mengatakan, tujuan KPMD-KT selain menjadi tempat belajar dan berdiskusi juga menjadi wadah untuk bersilahturahmi para anggota dewan pemuda yang ada di DPRD Kaltim.

“Tujuannya untuk silaturahmi, sekaligus wadah diskusi pembangunan, juga ruang belajar politik untuk pemuda yang ada di Kaltim,” beber Sarkowi yang juga merupakan Anggota Komisi III DPRD.

Sarkowi sapaan akrabnya mengatakan, pihaknya merasa terpanggil untuk pengembangan politik anak muda. KPMD-KT juga mewadahi forum perempuan, sehingga tidak ada perbedaan segmen dan usia.

“Kita mau mendorong, anak muda mengambil perannya, sedangkan yang tua menyokong,” ucapnya saat ditemui awak media di Gedung D DPRD Kaltim, Rabu (22/12/2021).

Lebih lanjut, Sarkowi mengatakan forum tersebut merupakan inisiasi pribadi anggota dewan. Pihaknya ingin memberikan warna baru di DPRD Kaltim.

Sebanyak 10 anggota yang mengikuti forum tersebut, yang terdiri dari Sarkowi V Zahry (ketua), Ir Sutomo Jabir (sekretaris), Ismail, Nidya Listiyono, Fitri Maisyaroh, Ramadhony Putra Pratama, M Nasiruddin, Akhmed Reza Fachlevi, Siti Rizky Amalia dan Muhammad Udin.

Sementara itu, ia menerangkan asal mulanya forum tersebut dibentuk, berawal dari kepedulian anggota dewan pada pengembangan politik anak muda di Kaltim.

“Jadi bukan karena adanya pembatasan antara yang muda dan lebih tua, bahkan di DPR RI sudah membentuk dan yang tua justru mendukungnya,” kata Sarkowi

Ia ingin Kaltim memiliki inovasi untuk menunjukkan minat anak muda, selain itu juga karena ada program pendidikan politik di dalam parlemen hingga luar, dan ada sosialisasi peraturan daerah tentang kepemudaan.

Related posts

November Penerangan Lampu Lok Tunggul Harus Tuntas

natmed

Konflik SMAN 10 Tak Kunjung Ada Titik Terang

Phandu

Geger Bansos Judi Online, Nidya Listiyono: Kami Perlu Mempelajari Lebih Dulu

Arum