National Media Nusantara
Diskominfo Kukar

Internet Gratis Buka Peluang Baru di Desa Mulawarman

Teks: Kepala Desa Mulawarman, Mulyono

Kukar, Natmed.id – Hadirnya layanan internet gratis di Desa Mulawarman, Kecamatan Tenggarong Seberang, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) membuka babak baru bagi kehidupan warga desa.

Konektivitas digital yang sebelumnya sulit dijangkau, kini hadir di tengah-tengah masyarakat. Fasilitas ini membawa harapan baru bagi sektor pertanian, pendidikan, hingga peluang wirausaha.

Program internet gratis ini merupakan bagian dari enam layanan prioritas Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) yang digagas oleh Gubernur Rudy Mas’ud dan Wakil Gubernur Seno Aji.

Meskipun banyak program lain dalam Gratispol yang diluncurkan, layanan internet justru menjadi sorotan utama. Hal ini terutama bagi warga desa yang selama ini mengalami keterbatasan akses informasi.

“Terima kasih kepada Gubernur Rudy Mas’ud, Wakil Gubernur Seno Aji dan seluruh pihak yang telah mewujudkan program ini,” ujar Mulyono, Kepala Desa Mulawarman saat menghadiri peluncuran resmi program Gratispol di Convention Hall Samarinda, Senin, 21 April 2025.

Mulyono menegaskan bahwa manfaat dari layanan ini langsung dirasakan oleh masyarakat. Dulu, mendapatkan sinyal internet adalah tantangan tersendiri bagi warga.

Kini, mereka bisa mengakses informasi pertanian modern, memasarkan hasil panen ke luar daerah, bahkan menjalin koneksi bisnis secara daring.

“Mayoritas warga kami adalah petani. Internet gratis ini memberikan kemudahan dalam mengakses informasi, mempelajari teknik pertanian yang lebih modern, dan memasarkan hasil pertanian kami ke luar daerah,” ungkapnya.

Tidak hanya berdampak pada sektor pertanian, kehadiran internet gratis juga membuka ruang baru bagi generasi muda desa untuk berkembang.

Banyak di antara mereka yang kini dapat mengikuti kelas online, mengembangkan usaha digital, hingga membangun portofolio keterampilan berbasis teknologi. “Ini adalah peluang besar untuk meningkatkan perekonomian desa,” kata Mulyono.

Program ini menjadi wujud nyata komitmen Pemprov Kaltim dalam mendorong pemerataan akses layanan publik.

Tak hanya membangun infrastruktur fisik, pemerintah juga memastikan masyarakat di wilayah pelosok menikmati manfaat kemajuan teknologi yang selama ini hanya dinikmati oleh warga perkotaan.

Kepala Desa Mulawarman berharap agar inisiatif ini tidak berhenti di desanya saja.

“Kami berharap desa-desa lain juga bisa merasakan manfaat yang sama, dan program ini dapat terus berlanjut untuk kemajuan Kaltim,” pungkasnya. (Adv)

Related posts

Air Bersih hingga Gizi Seimbang, Strategi Kukar Atasi Stunting

Aminah

2025, Prangat Selatan Targetkan Semua Warga Nikmati Air Bersih

Aminah

Kukar Ikut Rakor Nasional, Bahas Kolaborasi Pertanahan dan Tata Ruang

Aminah

You cannot copy content of this page