
Kukar, natmed.id – Anggota DPRD Kalimantan Timur Firnadi Ikhsan mengatakan bahwa program-program strategis yang diusung dalam visi Kukar Idaman Terbaik membawa harapan besar bagi kemajuan pembangunan di Kutai Kartanegara.
Ia menilai sejumlah program mengalami penguatan baik dari sisi anggaran maupun cakupan sasaran, sehingga diyakini dapat memberikan manfaat yang luas bagi masyarakat.
”Ada penguatan yang nyata baik dari sisi nominal maupun cakupan sasaran program strategis yang diusung pemerintah daerah saat ini,” tutur Firnadi, Selasa 1 Juli 2025.
Firnadi mengungkapkan bahwa terdapat perubahan penting pada slogan daerah yang kini berubah menjadi Kukar Idaman Terbaik, menggantikan slogan sebelumnya, Kukar Idaman.
Menurutnya, hal ini sekaligus menandai adanya peningkatan ambisi dan target capaian pembangunan di Kukar.
Salah satu poin yang mendapatkan perhatian Firnadi adalah peningkatan alokasi dana untuk rukun tetangga (RT). Jika sebelumnya dana yang disediakan hanya sebesar Rp50 juta per RT, kini angka tersebut mengalami kenaikan tajam menjadi Rp150 juta per RT.
Peningkatan ini dianggap sebagai langkah strategis yang diharapkan mampu mendorong peran RT sebagai unit pemerintahan terkecil di masyarakat untuk lebih optimal.
Selain itu, Firnadi memberikan apresiasi terhadap program-program yang berfokus pada pemberdayaan masyarakat. Ia menyebut program penghargaan untuk guru ngaji sebagai salah satu contoh program berbasis kerakyatan yang dilanjutkan dan bahkan ditingkatkan.
Lebih lanjut, ia juga menyoroti pengembangan pembiayaan untuk usaha kecil dan menengah (UKM). Kredit Kukar Idaman, yang sebelumnya memiliki plafon antara Rp25 juta hingga Rp50 juta, kini ditargetkan bisa mencapai Rp100 juta hingga Rp500 juta per UKM.
Menurut Firnadi, perluasan dan peningkatan plafon kredit ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang lebih luas terhadap pertumbuhan ekonomi lokal.
Firnadi menegaskan bahwa seluruh program tersebut memiliki arah yang realistis dan penuh optimisme. Ia yakin bahwa pemerintahan Kukar saat ini memiliki kemampuan serta kapasitas untuk melaksanakan program-program tersebut secara merata di seluruh wilayah.
“Kita melihat akan terjadi peningkatan dari yang lama ke Kukar Idaman Terbaik ini. Secara realistis bisa dilakukan dan merata,” tuturnya.
Tidak hanya itu, kepercayaan Firnadi juga tertuju pada duet Bupati dan Wakil Bupati Kukar yang dinilai memiliki pengalaman memadai dalam mengelola pemerintahan daerah.
“Bupati dan wakil bupati bukan orang baru di Kukar. Apalagi Wakilnya, Bapak Rendi, sudah terbukti di periode sebelumnya. Dengan Kukar Idaman, kita optimis bisa menjadi lebih baik lagi ke depannya,” ujar Firnadi menutup pernyataannya.