National Media Nusantara
NewsPemerintahanSamarinda

DKP Kota Samarinda Gelar Pangan Murah Dengan Zero Gratis Ongkir

Reporter: Nana Puji – Editor : Redaksi

Samarinda Natmed.id – Dinas Ketahanan Pangan(DKP) Kota Samarinda Gelar Pangan Murah 2020 di Masa pandemi ini dengan cara yang berbeda, yaitu dengan cara online dengan gratis ongkir. Hal ini disampaikan Plt. Kepala Dinas DKP Kota Samarinda M. Saleh, Selasa (12/5/20) di Ruangannya.

Sebelum adanya Covid-19, DKP Kota Samarinda biasa melakukan GPM di gerai-gerai terbuka, namun karena pandemi GPM sekarang melakukannya dengan berbasis online melalui WhatsApp dan menggunakan Zero Ongkir.

“Sekarang kita manjakan masyarakat, berbelanja mudah dan tidak perlu keluar rumah, serta harga yang sangat terendah di bawah pasaran, tuturnya”

M. Saleh, menjelaskan bahwa pengantaran akan dilakukan sesuai jarak tempuh, jika dekat akan dilakukan menggunakan motor, sedangkan dengan jarak jauh akan menggunakan mobil.

“Dilihat saja Kota Samarinda kan memiliki 10 kecamatan. Jadi akan di kumpulkan terlebih dahulu agar pengirimannya sekaligus,” ujarnya”

Lebih lanjut, OPD tidak dibenarkan berjualan. Plt. Kepala Dinas Ketahanan Pangan M. Saleh, menegaskan bahwa di DKP tidak melakukan perdagangan, namun dititipkan untuk berjualan.

“Sejauh ini tidak ada keluhan terkait GPM 2020, malah ada saja yang datang langsung ke DKP” tutupnya .

Related posts

Jokowi Pastikan Ekonomi Masyarakat Semakin Meningkat

Febiana

Cara DKP3 ‘Rayu’ Generasi Milenial Agar Mau Jadi Petani

natmed

Ketua PKL Haji Pamme Angkat Bicara Soal Penertiban PKL di Jalur Hijau

natmed