Reporter: Emmi – Editor: Redaksi
Bontang, Natmed.id – Komisi lll DPRD Bontang gelar rapat kerja (raker) membahas tindak lanjut perluasan pembangunan Pelabuhan Loktuan.
Raker dilaksanakan di Sekretariat DPRD Bontang Jalan Moh Roem No 1 Bontang Lestari, Kota Bontang, Selasa (15/9/2020). Rapat dihadiri Dinas Perhubungan Bontang (Dishub), Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan (BPPP) Bontang, Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) ll Bontang.
Dikatakan, Ketua Komisi lll DPRD Bontang, Amir Tosina bahwa sebelumnya sudah ada kesepakatan (MOU) Pemerintah Kota (Pemkot) bersama PT. Pelindo IV Bontang terkait perluasan pembangunan Pelabuhan Loktuan.
“Namun menjadi salah satu pertanyaan bagi Komisi lll, bagaimana perkembangan hingga saat ini?” ungkap Amir Tosina kala disambangi di ruang kerjanya.
Kata dia, kurang lebih empat bulan setelah nota kesepakatan bersama para pihak terkait, pihaknya ingin mengetahui bagaimana perencanaan perluasan pembangunan Pelabuhan Loktuan tersebut.
Lebih jauh, Amir Tosina mengungkapkan bahwa perluasan pembangunan Pelabuhan Loktuan tersebut menjadi semangat bagi masyarakat Bontang.
“Bagaimana perkembangannya dan fokusnya itu yang kami rapatkan tadi, namun ternyata belum ada perencanaan,” jelasnya.
Untuk itu, pihaknya bersama Dishub, KSOP Kelas ll Bontang, Bapelitbang secara bersama memperjelas perencanaan tersebut agar segera terlaksana.
“Saya mohon agar pihak yang terkait agar bisa menindaklanjuti hasil rapat. Artinya perluasan pembangunan Pelabuhan Loktuan untuk mendukung pengembangan sektor kemaritiman,” pungkasnya