Samarinda, Natmed.id – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kalimantan Timur (Kaltim) mengajak masyarakat Samarinda untuk ikut Kampanye Kesehatan dalam rangka memeriahkan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 tahun 2025.
Masyarakat dapat mengikuti jalan sehat, gowes, senam dan Bazar Germas yang digelar pada Sabtu, 15 November 2025 di halaman parkir Gelora Kadrie Oening. Kegiatan ini menghadirkan berbagai layanan kesehatan gratis dan hadiah menarik bagi peserta.
Kabid Kesehatan Masyarakat Dinkes Kaltim Fit Nawati menyampaikan persiapan kegiatan sudah mencapai 80 persen, dan panitia terus memastikan semua lokasi dan fasilitas siap untuk menyambut masyarakat.
“Kami harap masyarakat hadir sebanyak-banyaknya. Hadiah-hadiah dan layanan kesehatan bisa langsung dinikmati warga, mulai dari cek kesehatan, senam, jalan sehat, hingga gowes,” kata Fit Nawati usai Rapat Koordinasi Persiapan Kampanye Kesehatan HKN 2025 di Dinkes Kaltim, Kamis 13 November 2025.
Fit Nawati menambahkan, kegiatan ini juga melibatkan institusi pendidikan, terutama di bidang kesehatan, serta organisasi perangkat daerah (OPD) terkait, UMKM, dan masyarakat. Panitia menargetkan sekitar 2.000 peserta hadir mengikuti rangkaian kegiatan.
Beragam hadiah menarik telah disiapkan, mulai dari sepeda, alat elektronik seperti TV, kulkas, dan kipas angin, hingga voucher kesehatan. Hadiah utama masih terus berdatangan dari sponsor dan OPD, memastikan masyarakat memiliki kesempatan memenangkan berbagai doorprize.
Rangkaian kegiatan dimulai pukul 06.30 Wita dengan senam bersama yang dibimbing instruktur dari Yayasan Jantung Sehat (YJI) Kaltim, dilanjutkan jalan sehat dimulai dari Gelora Kadrie Oening, melewati Jalan Wahid Hasyim hingga depan gerai Gacoan putar balik, lalu kembali ke halaman parkir Gelora Kadrie Oening.
Sementara rute gowes akan melintasi jalur lebih panjang sejauh 3 km dengan melewati Jalan Wahid Hasyim, Pembangunan, Ruhui Rahayu, hingga Taman Cerdas Samarinda sebagai titik scan barcode peserta, lalu kembali melalui Jalan Ahmad Yani dan Panjaitan menuju lokasi semula.
“Kegiatan ini mendorong masyarakat menerapkan hidup sehat melalui aktivitas fisik dan cek kesehatan rutin, sekaligus menumbuhkan silaturahmi antarwarga. Tim medis dan mobil ambulans akan standby di beberapa titik sepanjang rute untuk memastikan keselamatan peserta,” jelasnya.
Panitia HKN 2025 menekankan, inti kegiatan bukan hanya hadiah, tetapi memastikan masyarakat bisa memperoleh manfaat kesehatan, hiburan, dan pengalaman positif yang mendorong gaya hidup sehat.
