Pasuruan, Natmed.id – Wali Kota Pasuruan Adi Wibowo atau yang akrab disapa Mas Adi, membuka secara resmi turnamen Basketball Walikota Cup 2025 di SMA Negeri 4 Kota Pasuruan, Sabtu 1 November 2025. Kegiatan ini diikuti oleh pelajar SMA dari berbagai sekolah di Kota Pasuruan sebagai wadah menyalurkan minat dan bakat di bidang olahraga basket.
Mas Adi menilai turnamen tersebut bukan sekadar kompetisi, melainkan sarana positif bagi siswa untuk mengekspresikan diri dan membangun karakter sportif.
“Ajang ini menjadi ruang bagi anak-anak muda Kota Pasuruan untuk berekspresi sekaligus menunjukkan kemampuan terbaik mereka,” ujar Mas Adi di hadapan peserta dan tamu undangan.
Ia menambahkan, melalui kegiatan ini diharapkan muncul bibit-bibit atlet potensial yang mampu mengharumkan nama Kota Pasuruan di ajang tingkat regional maupun nasional. Pemerintah, kata Mas Adi, berkomitmen memberikan dukungan penuh terhadap pengembangan olahraga di kalangan pelajar.
“Pemerintah Kota Pasuruan berupaya menciptakan ekosistem olahraga yang kuat. Meskipun ada keterbatasan anggaran, kami tetap berikhtiar memperbaiki dan menambah fasilitas olahraga agar siswa dapat berkembang secara optimal,” tuturnya.
Mas Adi juga menyoroti potensi olahraga sebagai sektor yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi lokal. Ia menyebut, pengembangan sport tourism menjadi salah satu langkah strategis untuk menjadikan olahraga sebagai daya tarik wisata di Kota Pasuruan. “Melalui kegiatan olahraga, kita ingin menghadirkan dampak ekonomi positif bagi masyarakat,” ungkapnya.
Selain untuk pembinaan atlet, Wali Kota menekankan bahwa olahraga juga memiliki peran penting dalam membentuk karakter generasi muda agar terhindar dari pengaruh negatif. “Saya yakin mereka yang aktif berolahraga, apalagi menjadi atlet, adalah generasi yang jauh dari narkoba,” tegasnya.
Ia berharap turnamen ini tidak hanya mencetak prestasi, tetapi juga mempererat hubungan antar sekolah. Menurutnya, semangat kebersamaan dan sportivitas harus menjadi nilai utama dalam setiap pertandingan.
“Basketball Wali Kota Cup 2025 ini diharapkan memperkuat tali silaturahmi antarpelajar sekaligus menanamkan nilai sportivitas dan disiplin,” pungkas Mas Adi.
