National Media Nusantara
BontangHukumNews

Polres Bontang Bagikan Masker Kepada Para Pedagang

Reporter: Emmi – Editor: Redaksi

Bontang, Natmed.id – Polres Kota Bontang membagikan masker kepada para pedagang di Pasar Rawa Indah, Kelurahan Tanjung Laut Bontang. Kegiatan ini melaksanakan anjuran pemerintah serta upaya pencegahan penyebaran corona virus disease 19 (Covid-19) di Bontang.

Kapolres Bontang, AKBP Boyke Karel Wattimena, didampingi Wakapolres Kompol A Indrawan dan Pejabat Utama (PJU) Polres Bontang, menyatakan sebanyak 200 masker dibagikan kepada para pedagang, pembeli dan masyarakat . “Terutama yang kedapatan belum menggunakan masker. Langsung kami beri,” ucapnya, Selasa (5/5/2020).

Ia, mengimbau kepada masyarakat untuk mencegah penularan Covid-19, dengan selalu mengikuti anjuran pemerintah dan maklumat Kapolri.

“Seperti menjaga jarak aman dengan pembeli, serta selalu berperilaku hidup sehat dan rajin mencuci tangan. Selalu memakai masker saat beraktivitas di luar rumah, tetap berada di rumah jika tidak keperluan yang sangat penting,” terangnya saat diwawancari usai pembagian masker.

Ia menambahkan, bagi warga yang berbelanja diharapkan segera kembali ke rumah, jika semua kebutuhan telah terbeli.

“Itu semua demi mengurangi penyebaran Covid-19 di lingkungan sekitar,” pungkasnya.

Related posts

Menolak Lupa 23 Tahun Reformasi, AMPB Tuntut Hentikan Kemunafikan Negara

Aditya Lesmana

ULP PLN Bontang Bantah Ada Lonjakan Tagihan Listrik yang Digratiskan

natmed

KPU Samarinda Siap Hadapi Pilkada Mendatang, Tetapi Anggaran Pasti akan Bengkak

natmed