National Media Nusantara
Politik

Sigit Yakini PAN Kaltim Meraih 8 Kursi 

Samarinda,Natmed.id – Ketua DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Kaltim, Sigit Wibowo, meyakini akan meraih 8 kursi untuk DPRD Kaltim pada Pemilu 2024.

Dikatakan Wakil Ketua DPRD Kaltim itu, berbagai langkah sudah dilakukan oleh partai besutan Zulkifli Hasan seperti mempersiapkan bacaleg yang potensi menang. Pada pendaftaran kemarin ada 55 bakal calon legislatif (bacaleg) provinsi yang didaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kaltim.

“Kami meyakini pada pemilu mendatang PAN Kaltim akan meraih 8 kursi di DPRD Kaltim,” ungkap Sigit Wibowo usai Rapat Paripurna ke 16 DPRD Kaltim, Senin (21/5/2023).

” Saya kira target delapan kursi realistis,” sambungnya

PAN Kaltim telah memenuhi persyaratan partisipasi perempuan dalam politik, yaitu dengan mencalonkan wanita dalam jumlah minimal 30 persen dari total bacaleg yang didaftarkan.

Para bacaleg PAN Kaltim juga memiliki latar belakang beragam, mencakup mantan birokrat, pengusaha, wartawan dan anak muda.

“Dengan latar belakang yang beragam seperti itu, kami optimistis dapat meloloskan minimal satu orang calon dari setiap daerah pemilihan (dapil) dan mencapai target delapan kursi di dewan,” kata Sigit dengan penuh yakin..

Pada periode sebelumnya, PAN Kaltim memiliki lima perwakilan di DPRD provinsi, termasuk Sigit Wibowo dari Balikpapan, Baharuddin Demmu dari Dapil Kukar, Jawad Sirajuddin dari Dapil Samarinda, Sukmawati dari Dapil PPU dan Paser, serta M Nasiruddin dari Dapil Bontang, Kutai Timur dan Berau.

Namun, pada periode mendatang, PAN Kaltim berharap dapat mengirimkan perwakilan terbaik dari setiap dapil. Mereka khususnya berharap bisa meloloskan dua calon legislatif di Samarinda dan Kukar.

“Dapil yang paling berat adalah Mahakam Ulu dan Kutai Barat karena hanya memiliki tiga kursi,” ungkap Sigit.

Dengan semangat dan komitmen yang tinggi, PAN Kaltim terus berupaya menggalang dukungan masyarakat dan melakukan kampanye yang intensif untuk mencapai target dalam pemilihan legislatif mendatang.

Partai ini yakin keberagaman latar belakang para bacaleg dan semangat mereka akan memberikan kontribusi yang lebih besar bagi masyarakat Kaltim melalui kehadiran mereka di DPRD.

“PAN Kaltim fokus pada penyampaian program yang relevan dan solutif kepada masyarakat,” tandasnya.

Related posts

Pokja 30 Ajak Masyarakat Kaltim Tingkatkan Partisipasi Politik Jelang Pilkada 2024

Intan

Gelar RDPU, Dewan Bahas Tindak Lanjut Sidak Loktuan

natmed

Komisi I DPRD Balikpapan Minta Disdukcapil Meningkatkan Pelayanan, Ini Kata Johny Ng

natmed