National Media Nusantara
AdvetorialNewsPemerintahanRSUD BONTANG

RSUD Taman Husada Menuju Akreditasi SNARS 1.1, Suardika: Kita Jangan Sembunyikan Kelemahan

Reporter: Emmi – Editor: Redaksi

Bontang, Natmed.id – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Taman Husada Kota Bontang, terus melakukan pembenahan baik dari segi pelayanan maupun kualitas RSUD tersebut. Saat ini tengah melakukan persiapan menghadapi survei Standar Nasional Akreditasi Rumah Sakit (SNARS) 1.1

Akreditasi rumah sakit dilakukan oleh Komisi Akreditasi Rumah Sakit ( KARS), bertujuan memberikan perlindungan terhadap keselamatan pasien, masyarakat, lingkungan rumah sakit dan sumber daya manusia (SDM) di rumah sakit.

Kegiatan survei simulasi SNARS 1.1 dilaksanakan , Selasa (10/3/2020) di lantai 5 RSUD Taman Husada.

Direktur RSUD Taman Husada, I Gusti Made Suardika dalam sambutannya menyatakan, agar seluruh rangkaian survei SNARS 1.1 dapat berjalan dengan baik.

“Peserta agar tidak menyembunyikan kekurangan yang dimiliki, agar kelemahan tersebut dapat diperbaiki, serta dapat memenuhi syarat,” ujarnya.

Lebih lanjut Suardika mengatakan, jika lulus survei tersebut, RSUD Taman Husada Bontang, akan menjadi RSUD pertama yang berakreditasi SNARS 1.1 di Kaltim.

Related posts

Antisipasi Kerumunan Warga Penerima BLT, Kelurahan Lok Tuan Gunakan Sistem Gilir

natmed

Rawa Indah Terbakar, Korban Ditampung di Rumah Singgah

natmed

Meski Lahan Tidak Luas, DKP3 Bontang Tetap Lakukan Pendataan

natmed

You cannot copy content of this page