Samarinda,Natmed.id – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim), Akmal Malik menyatakan rotasi pejabat pimpinan tinggi pemerintahan di lingkup pemerintah provinsi (pemprov) merupakan hal yang wajar dalam sebuah organisasi.
Tujuannya untuk menyegarkan dan meningkatkan kinerja organisasi perangkat daerah (OPD) guna mendukung ketahanan pangan. Selain itu, mendapatkan posisi Kaltim sebagai penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN).
Karena alasan itu, pelantikan dan pengambilan sumpah/janji jabatan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemprov Kaltim dilangsungkan, Kamis (21/3/2024).Sebanyak delapan pejabat tinggi eselon II dilantik oleh Akmal Malik.
Menurutnya, rotasi tersebut didasarkan pada pertimbangan teknis dari Badan Kepegawaian Negara (BKN). Kemudian, rekomendasi Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), dan izin pengangkatan serta pelantikan dari Menteri Dalam Negeri.
“Rotasi ini bertujuan menyegarkan OPD agar akselerasi kinerjanya lebih baik ke depan. Kita ingin Kaltim betul-betul menjadi penyangga IKN ke depan,” ujarnya.
Lebih lanjut, Akmal menyebut bahwa rotasi dilakukan secara tematik. Adapun fokusnya pada posisi yang berkaitan dengan ketahanan pangan dan tantangan iklim global saat ini.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah menegaskan pentingnya peran Kaltim dalam memperkuat ketahanan pangan nasional.
“Kondisi global, iklim kita sangat mengkhawatirkan sekarang. Oleh karena itu, rotasi dilakukan pada jabatan-jabatan yang berkaitan dengan kedua isu tersebut,” terangnya.
Dalam sambutannya, Dirjen Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri ini mengingatkan para pejabat yang dilantik untuk menjalankan tugas dan amanah baru dengan baik serta selalu memberikan yang terbaik bagi daerah dan masyarakat.
“Selalu membangun komunikasi yang baik dalam hal kedinasan maupun hidup bermasyarakat dengan mengambil filosofi pohon, mengakar kebawah, meranting ke samping serta memucuk keatas,” katanya.
Delapan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama mengalami rotasi, termasuk Ririn Sari Dewi yang kini Kepala Dinas Pariwisata. Kemudian, Fahmi Prima Laksana dari BPKAD menjadi Kepala DPMPTSP, Anwar Sanusi dari DPMPD ke Dinas Lingkungan Hidup.
Selain itu, Munawwar dari Dinas ESDM ke Kepala Satpol PP, Ence Achmad Rafiddin Rizal dari Dinas Perkebunan menggantikan Ahmad Muzakkir yang ke BPKAD.
Sementara, Puguh Harjanto dari DPMPTSP ke DPMPD, dan AFF Sembiring dari Satpol PP ke Staf Ahli Gubernur bidang Polhukkam.
Acara pelantikan turut dihadiri Danrem 091/ASN Brigjen TNI Yudhi Prasetiyo, jajaran Forkopimda Kaltim, lembaga/instansi vertikal. Tidak ketinggalan, Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim Sri Wahyuni, Asisten dan pimpinan perangkat daerah lingkup Pemprov Kaltim.