Samarinda, Natmed.id – Kutai Kartanegara (Kukar) memiliki 18 kecamatan dan 225 kelurahan. Kukar memiliki wilayah yang cukup luas mencapai 27.263,10 km², dengan luas perairan sekitar 4.097 km².
Dengan luas area tersebut, tidak heran Kukar dikenal sebagai daerah yang kaya akan sumber daya alam (SDA) dan memiliki potensi besar dalam berbagai sektor kehidupan. Salah satunya, di sektor perikanan dan sektor pertanian yang menjadi mata pencaharian masyarakatnya.
Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Seno Aji yang menyebutkan bahwa potensi pertanian dan perikanan di Kukar ini sangat menjanjikan, sehingga perlu dimanfaatkan secara maksimal.
“Kita tidak boleh melewatkan peluang untuk meningkatkan taraf kehidupan masyarakat dengan tidak memaksimalkan potensi yang ada,” ungkapnya, Selasa (24/10/2024).
Kendati memiliki kekayaan SDA yang sedemikian melimpah, Seno Aji yang juga merupakan Legislator Dapil Kukar ini menyampaikan pengembangan sektor tersebut masih belum maksimal.
Memiliki tekad yang kuat, Seno berjanji akan terus berusaha semaksimal mungkin dalam membantu masyarakat setempat meningkatkan sektor-sektor tersebut, terutama pertanian dan perikanan.
“Kita terus mendorong masyarakat khususnya bermata pencaharian petani, agar membentuk kelompok-kelompok tani, supaya memudahkan nantinya menerima bantuan dari Pemerintah Provinsi Kaltim,” ungkapnya.
Politikus Partai Gerindra ini mengajak seluruh petani di Kukar lebih bersemangat untuk memenuhi permintaan pasar.
Terutama adanya arus kedatangan jutaan penduduk baru yang datang ke Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kaltim yang akan meningkatkan jumlah permintaan.
“Akan banyak permintaan yang harus diisi oleh produk pertanian, inilah potensi besar di sektor pertanian. Apalagi kita akan kedatangan IKN,” tandasnya.