National Media Nusantara
Diskominfo Kaltim

Akmal Malik Tegaskan Semua Masyarakat Bisa Jadi Pahlawan

Akmal Malik Tegaskan Semua Masyarakat Bisa Jadi Pahlawan

Samarinda, Natmed.id – Memperingati Hari Pahlawan Ke-78 pada 10 November tahun 2023, Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Akmal Malik menyebutkan bahwa semua elemen masyarakat bisa menjadi pahlawan.

Menurut Akmal Malik, konteks sebuah pahlawan saat ini dan dahulu tentu memiliki perbedaan. Pahlawan dahulu akan berperang melawan penjajah demi kemerdekaan bangsa. Namun saat ini, pahlawan adalah seseorang yang berupaya untuk menyejahterakan diri sendiri dan keluarganya dalam bidangnya masing-masing.

Tak hanya itu, pahlawan masa kini juga merupakan orang-orang yang berupaya membantu pemerintah dalam memberikan kesejahteraan bagi orang di sekitarnya.

“Semua bisa jadi pahlawan, wartawan bisa, pedagang bisa jadi pahlawan untuk diri sendiri dan bangsa dalam konteks masing-masing,” jelasnya di Taman Makam Pahlawan Samarinda, Jumat (10/11/2023).

“Saat ini konteks pahlawan sudah berbeda. Tidak lagi berjuang melawan penjajah tapi bagaimana mewujudkan kesejahteraan bagi diri dan bangsa kita,” tambahnya.

Pahlawan terdahulu memiliki semangat juang pantang menyerah dalam merebut harkat dan martabat bangsa dengan mengangkat bambu runcing melawan persenjataan lengkap penjajah.

Kini, walau tidak sama, perjuangan pahlawan dapat dimaknai dengan penghormatan bagi pahlawan terdahulu melalui pengadopsian semangat juangnya.

“Memaknai ini berarti kita menghormati jasa-jasa pahlawan kita. Kemudian, kita mencoba mentransformasikan dalam konteks kekinian pahlawan saat ini beda dengan pahlawan dahulu,” tandasnya.

Akmal Malik mengajak seluruh masyarakat, terutama masyarakat di Kaltim untuk melakoni bidangnya masing-masing dengan ketulusan dan semangat juang seorang pahlawan untuk menyejahterakan diri dan keluarganya.

Selain itu, sebagaimana tugas seorang pahlawan, Akmal Malik meminta kepada masyarakat untuk bersama-sama memerangi permasalahan yang ada dengan aksi kecil namun bermakna besar.

“Yang terpenting adalah mari kita berkorban menjaga keamanan dan ketertiban, agar bisa melakukan pembangunan yang baik agar bisa menyelenggarakan program pemerintahan yang baik,” tutupnya.

Related posts

Perubahan Iklim dan Super El Nino, Akmal Minta Waspada

Intan

DPTPH Prioritaskan Pengembangan Pisang pada 2024-2026

Irawati

Isran Noor Ungkap Keberhasilan Gugat Rp30 Triliun Churchill Mining

Muhammad