National Media Nusantara
Uncategorized

Sumbangan Kaltim Untuk Korban Gempa Cianjur Terbesar

Samarinda,Natmed.id – Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil memuji Kalimantan Timur (Kaltim) yang sudah menyumbang untuk korban Gempa Cianjur.

Pujian itu disampaikan Ridwan kepada Gubernur Kaltim Isran Noor usai penyerahan secara simbolis bantuan untuk korban Gempa Cianjur, Sabtu (24/12/2022).

Ia juga mengucapkan terima kasih dan mengatakan bantuan dari Kaltim adalah yang terbesar dari bantuan yang sudah masuk untuk korban Gempa Cianjur.

“Saya ucapkan terima kasih, Pak Gubernur nyumbang Rp 5 miliar. Dari semua daerah yang saya catat, terbesar adalah Kalimantan Timur. Belum lagi nanti tambahan di 2023 ya Pak Gubernur, tentu semua ini atas arahan Pak Gubernur,” puji Ridwan.

Sebagai informasi, total seluruh bantuan yang diserahkan secara simbolis sebanyak Rp 6 miliar dengan rincian provinsi sebanyak Rp 5 miliar dan Pemkab Paser Rp 1 miliar.

Selain itu, di saat yang sama sudah masuk bantuan dari Pemkab Berau sebanyak Rp 1 miliar sehingga total bantuan yang sudah diserahkan Kaltim ke Pemprov Jawa Barat sebesar Rp 7 miliar. Bantuan akan terus bertambah hingga diperkirakan mencapai Rp 15 miliar pada tahun 2023.

Mantan Wali Kota Bandung itu mengungkapkan, dana bantuan tersebut kemungkinan akan dipergunakan untuk pembangunan jembatan, irigasi pertanian, program pemulihan ekonomi, pembangunan balai desa, masjid dan lainnya.

“Kalau untuk pembangunan rumah insyaallah sudah akan ditanggung oleh Pak Jokowi (Presiden). Jadi bantuan ini untuk program nonrumah,” jelasnya.

Isran pun berharap bantuan dari rakyat Kaltim itu bisa sedikitnya bisa memberikan semangat baru bagi warga Cianjur terdampak gempa.

“Semoga bermanfaat untuk saudara-saudara kita di Cianjur,” harapnya.

Ia juga meminta agar pemanfaatan dana bantuan tersebut dikoordikasikan langsung ke Pemprov Jabar.

“Sebaiknya kita percayakan distribusi bantuan ini semua ke Pemprov Jawa Barat agar terukur dan terarah pemanfaatannya. Sehingga bisa membantu mempercepat pemulihan ekonomi Cianjur,” pesannya.

Related posts

UMN Bersama JMSI Banten Gelar Pelatihan Pengisian SPT Tahunan

Phandu

Ketua Pansus RTRW DPRD Kaltim Minta Isran Hadir Saat Pengesahan

Muhammad

Kajati Banda Aceh Dukung Rakernas ke-2 JMSI 

natmed